Daddy You, Daughter Me adalah sebuah film komedi yang diadaptasi dari novel Jepang karya Takahisa Igarashi berjudul Papa to Musume no Nanokakan. Film satu ini mengisahkan tentang seorang ayah dan anak perempuannya yang bertukar tubuh usai mengalami kecelakaan. Karena tak ingin merepotkan banyak orang, keduanya sepakat untuk merahasiakan dan tetap menjalani kehidupan normal seperti bisa.
Won Do Yeon (Jung So Min) harus menjalani kehidupan dengan berpura-pura jadi sang ayah dan melakukan pekerjaan di sebuah kantor yang sama sekali tak pernah dikuasainya. Sementara ayahnya juga harus berpura-pura menjadi sang anak dengan pergi ke sekolah.
7. Hundred Million Stars From the Sky (2018)
Dalam drama satu ini, Jung So Min berperan sebagai seorang perempuan bernama Yoo Jin Kang yang bertemu dengan sosok pemuda misterius dengan masa lalu yang begitu kelam, Kim Moo Young (Seo In Guk). Keduanya saling jatuh cinta, meski kakak laki-laki Jin Kang sudah memperingatkannya untuk menjauhi Moo Young yang dituding telah terlibat dalam kasus pembunuhan.
8. Homme Fatale (2019)
Homme Fatale menjadi film komedi sejarah yang dirilis pada tahun 2019. Film ini menggambarkan seorang perempuan cantik yang mempunyai pola pikir maju bernama Hae Won (Jung So Min). Selama ini ia dicintai oleh seorang pria bernama Heo Saek (Lee Jun Ho) yang berprofesi sebagai gisaeng. Perbedaan kepribadian dan latar belakang keduanyalah yanh membuat kisah cinta mereka dipenuhi dengan lika-liku dan drama, namun tetap terasa romantis.
9. Soul Mechanic (2020)
Dalam drama Soul Mechanic, Jung So Min berperan sebagai aktris musikal populer bernama Han Woo Joo. Ia diceritakan memiliki gangguan kepribadian. Suatu ketika, Woo Joo memiliki masalah dengan manajemen hingha emosi dan tidak mampu mengontrol amarahnya.
Karena khawatir akan menghancurkan karirnya di masa depan, Wo Joo terus mencoba untuk sembuh dari gangguan kepribadiannya dan menjalani terapi di bawah pengawasan seorang psikiater, Lee Shi Joon (Shin Ha-Kyun). Namun lama kelamaan, hubungan antara dokter dan pasien itu berubah jadi hubungan romantis.
Baca Juga: Bintangi Drama Terbaru Bertajuk Family by Choice, Bae Hyeon Seong Jadi Pemeran Utama
10. Monthly Magazine Home (2021)