Suara.com - Acara rapat pejabat KPU, Bawaslu dan DKPP RI mendadak viral di media sosial. Bukan karena pembahasannya, rapat itu menjadi sorotan tajam warganet gara-gara penampakan meja rapat yang tidak masuk akal.
Bagaimana tidak, meja rapat KPU itu dilengkapi kolam dan air mancur di bagian tengah. Ironinya, kolam itu malah tidak membuat meja rapat menjadi estetik, tetapi justru terlihat norak dan aneh.
Adapun wujud meja rapat yang mindblowing itu pertama dibagikan oleh akun X @/HadarNG pada Selasa (24/9/2024). Akun ini mengomentari kritikan warganet lain seputar fasilitas rapat di Indonesia yang tidak efisien.
Secara menohok, akun ini kemudian menyebut rapat dengan meja kolam itu sangat membuang-buang uang rakyat. Ia juga membandingkannya dengan fasilitas rapat ala Presiden Amerika Serikat Joe Biden yang dinilai lebih efisien dan hemat.
Baca Juga: Sebar Info Orang Hilang di X, Netizen Cari Sosok Clara Wirianda: Coba Tanya Bobby..
"Saya duga contoh fasilitasi rapat yang tidak simpel dan tidak efisien yang dimaksud Mba Titi ini ya. Satu rapat tripatrit pimpinan KPU, Bawaslu, DKPP RI. Ada kolamnya. Sementara Quad Summit Presiden Biden menghadirkan pimpinan 3 negara. Beda jauh! Tolak pemborosan uang," tulis akun ini seperti dikutip Suara.com, Kamis (26/9/2024).
Dalam foto, terlihat meja rapat itu berbentuk lingkaran besar. Ada 19 kursi yang disiapkan dan ditata secara melingkar sesuai bentuk meja. Artinya, ada 19 orang dari KPU, Bawaslu dan DKPP yang akan rapat.
Anehnya, bagian tengah meja itu malah diberi kolam air mancur yang cukup besar. Kolam itu dipenuhi dengan bebatuan dan tumbuh-tumbuhan. Tentu peletakkan kolam di tengah meja itu sangat mindblowing.
Publik mempertanyakan pengaruh kolam air mancur itu terhadap efektivitas rapat. Bagaimana tidak, rapat itu bisa terganggu dengan suara air mancur.
Alih-alih fokus, para pejabat dinilai bisa ketiduran mendengar suara gemericik air. Warganet juga tidak habis pikir bagaimana mereka bisa saling mendengar di tengah suara air mancur dan besarnya meja.
Warganet juga menyoroti meja yang cuma diisi dengan makanan dan minum, tanpa adanya berkas-berkas maupun kertas untuk mencatat. Padahal, setiap kursi diberi mikrofon sehingga acara itu dipastikan sebagai rapat, acara makan bersama.
Hingga berita ini dipublikasikan, penampakan meja aneh itu sudah dilihat 1,3 juta kali dan mendapatkan beragam pendapat. Tak sedikit yang uring-uringan di kolom komentar, termasuk merasa tidak ikhlas jika uang pajak dipakai untuk meja kolam air mancur.
"Sekte apalagi ini? Kalau ada yang tantrum gak pakai nuang air di gelas ya, langsung ceburin," celetuk warganet.
"Level kenorakan pejabat Indonesia utk ngabisin anggaran dalam hal yang ya penting ini emang mindblowing banget. Ngapain coba bikin meja rapat model gini?" kritik warganet.
"Bayangin lo pada capek apa-apa dipajakin. Pajak lo dipakai buat bikin beginian. Nangis banget," keluh warganet.
"Ini kalau bingung bisa langsung disuruh nyemplung?" sindir warganet.
"Buset ini mau mancing atau meeting?" tanya warganet.
"Dzalim banget, pajak dipakai buat beginian, mending kalau laporan anggarannya gak dilebih-lebihinin. Rakyat lo noh pada mati kelaperan," kecam wargnaet.