Rans Nusantara Hebat Sepi Pembeli? Ini 5 Fakta Dibalik Bisnis Kuliner Kaesang Pangarep dan Raffi Ahmad

Rabu, 25 September 2024 | 18:52 WIB
Rans Nusantara Hebat Sepi Pembeli? Ini 5 Fakta Dibalik Bisnis Kuliner Kaesang Pangarep dan Raffi Ahmad
Serba-Serbi RANS Nusantara Hebat BSD (instagram/@ransnusantarahebat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seiring dengan disorotnya nama putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep, bisnisnya bernama Raffi Ahmad, Rans Nusantara Hebat mendadak ikut terseret. Pasalnya, pusat kuliner yang berada di kawasan BSD City tersebut sudah sepi pengunjung. 

Hal ini disampaikan oleh Sektertaris Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang menjabat pada tahun 2005-2010 lalu Said Didu di akun X miliknya. Ia memperlihatkan suasana dan kondisi Rans Nusantara Hebat saat itu.

"Malam minggu mengunjungi RANS Nusantara Hebat (milik Raffi Ahmad dan Kaesang) di BSD. Situasinya? Silakan publik menilai," tulis Said Didu pungkasnya.

Postingan Said Didu juga memperlihatkan foto beberapa sudut yang tertangkap kamera tentang kondisi di Rans Nusantara. Memang terlihat tempat itu sepi pengunjung.

Ini dibuktikan dengan meja dan kursi kosong yang cukup banyak, padahal saat itu adalah Sabtu malam yang seharusnya banyak pengunjung.

Hal ini pun membuat publik penasaran dengan profil bisnis dari Kaesang Pangarep dan Raffi Ahmad tersebut. Berikut ulasannya. 

1. Resmi Dibuka Maret 2024

Rans Nusantara Hebat dikutip website resmi BSD City resmi beroperasi melalui acara grand opening yang disebut "Perayaan Rans Nusantara Hebat" pada Sabtu (30/3/24). 

2. Ada 11 Unit UMKM

Baca Juga: Publik Bikin Rompi Tandingan Putra Mulyono Jadi Adik Fufufafa: Kaesang Berani Pakai?

Dengan lebih dari 112 unit UMKM yang hadir, Rans Nusantara Hebat telah menyiapkan berbagai variasi menu dan hidangan khas Nusantara untuk dinikmati oleh para penggemar kuliner Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI