Usai Rompi Putra Mulyono, Kaesang Ditantang Pakai Baju Adik Fufufafa: Kapan?

Rabu, 25 September 2024 | 17:37 WIB
Usai Rompi Putra Mulyono, Kaesang Ditantang Pakai Baju Adik Fufufafa: Kapan?
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep (Instagram/kaesangp)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penampilan Kaesang Pangarep saat blusukan di Tangerang pada Selasa (24/9/2024) menuai sorotan. Pasalnya, ia terlihat memakai rompi dengan bagian punggung bertuliskan "Putra Mulyono".

Diketahui, Mulyono merupakan nama kecil Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Nama tersebut kemudian diganti karena orang nomor 1 RI tersebut dahulu kerap sakit-sakitan.

Kaesang Pangarep melakukan blusukan didampingi beberapa petinggi PSI. Ia hendak menyapa sekaligus mendengarkan aspirasi masyarakat di Tangerang secara langsung.

Ketua Umum PSI ini mendatangi beberapa rumah tak layak huni milik warga di Tangerang. Tak hanya itu, ia juga membagikan buku dan susu ke sejumlah warga.

Baca Juga: Bukan Gibran, Rocky Gerung Bocorkan Pemilik Baru Akun Fufufafa: Mungkin Baru Terbongkar 20 Tahun Lagi!

Dilansir dari media sosial X pada Rabu (25/9/2024), aksi Kaesang Pangarep blusukan memakai rompi hitam bertulis "Putra Mulyono" itu menuai beragam respons publik.

Banyak yang menjadikan gambar Kaesang Pangarep memakai rompi "Putra Mulyono" menjadi meme. Selain itu, ada juga yang kemudian menantang Kaesang Pangarep.

Kaesang Pangarep memakai rompi Putra Mulyono. (X)
Kaesang Pangarep memakai rompi Putra Mulyono. (X)

Dilansir dari unggahan akun X @/MurtadhaOne1, seorang warganet menantang putra bungsu Jokowi itu untuk memakai rompi dengan tulisan "Adik Fufufafa".

Diketahui, Fufufafa merupakan nama akun Kaskus yang diduga milik Gibran Rakabuming Raka. Akun ini menjadi perbincangan karena kerap mengunggah tulisan kontroversial.

"Kapan mau pakai rompi adik fufufafa?" tulis warganet dengan akun X di atas.

Baca Juga: Jejak Digital Kaesang Pangarep Ngomong Jualan Pisang Cuma Kedok, Netizen: Mulutmu Harimaumu

Unggahan warganet tersebut sontak saja viral. Tak hanya sudah dilihat lebih dari 17 ribu kali, unggahan ini juga telah kebanjiran puluhan komentar.

"Warna rompi oranye khas @KPK_RI biar sekalian dia tantang orang-orang di KPK," ujar warganet.

"Keluarga fufufafa gitu," imbuh warganet.

"Manusia tak tahu malu. Dasar Mulyono," timpal warganet lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI