Suara.com - Tanggapan Mayang mengenai bebasnya Tubagus Joddy dari penjara dibandingkan dengan sikap Fuji dan keluarganya.
Adik kandung almarhumah Vanessa Angel ini mengaku masih ada perasaan tidak ikhlas ketika tahu bahwa Joddy yang menjadi sopir penyebab kecelakaan kakaknya itu bebas bersyarat dari penjara.
Joddy yang seharusnya dipenjara selama lima tahun akibat lalai hingga menyebabkan kecelakaan sampai membuat Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal itu telah bebas. Ia dinyatakan bebas bersyarat setelah menjalani hukuman dua tahun setengah.
"Kalau dibilang udah ikhlas apa belum, masih ada sedikit kecewa sih, tapi ini nggak boleh berlarut-larut," tulis Mayang saat ditanya netizen.

Namun, Mayang mengaku jika ketidakikhlasannya itu tidak akan membuat kakaknya kembali ke dunia.
"Insyaallah aku dan keluarga sudah ikhlas dengan kebebasan Joddy, karena kalau aku berlarut-larut nggak akan ngembaliin 2 nyawa yang sudah tidak ada," sambungnya.
Ia juga mendoakan Tubagus Joddy agar mengubah sikapnya menjadi lebih dewasa setelah melakukan tindakan ceroboh saat menjadi sopir Vanessa Angel.
"Doa aku untuk @tubagusjoddy semoga bisa membenahi diri supaya ke depannya jadi jauh lebih baik lagi. Amin," tutup Mayang Lucyana Fitri.
Jawaban Mayang ini lantas dibandingkan dengan sikap Fuji yang masih belum menerima kebebasan Tubagus Joddy.
Baca Juga: Tiba-tiba Marissya Icha Unggah Video Lawas Bareng Vanessa Angel: Merasa Tersindir Nikita Mirzani?
Netizen menilai, sikap Mayang jauh lebih dewasa dari Fuji meski sama-sama tidak ikhlas dengan yang dilakukan Joddy.