Senyum merayu digunakan untuk merayu, menggoda, atau menarik perhatian seseorang. Senyuman ini biasanya ditandai dengan senyuman tipis dan kontak mata yang intens.
Menerka Makna Senyuman Gibran Rakabuming
Jika dilihat dari ekspresinya, Gibran sesekali tampak tersipu, melirik ke sekitarnya, sambil sesekali menundukkan wajah. Senyumnya juga terkesan tidak natural dan terkesan dibuat-buat.
Berdasarkan ulasan mengenai jenis-jenis senyum di atas, senyum Gibran dapat dikategorikan ke dalam jenis senyum terpaksa yang dikombinasikan dengan senyum tersipu.
Namun, faktanya, ekspresi Gibran Rakabuming yang tampak tersenyum sendiri ternyata disebabkan oleh kewaspadaannya terhadap tawon yang terbang di sekitarnya. Beberapa kali, tatapannya mengikuti arah tawon tersebut.
Itulah informasi mengenai 8 jenis senyum dan artinya, sekaligus makna dari senyuman misterius Gibran Rakabuming yang baru-baru ini viral. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Dini Sukmaningtyas