Sama-Sama Pejabat Naik Private Jet: Beda Nasib Kaesang, Mahfud MD dan Megawati

Farah Nabilla Suara.Com
Jum'at, 20 September 2024 | 13:19 WIB
Sama-Sama Pejabat Naik Private Jet: Beda Nasib Kaesang, Mahfud MD dan Megawati
Mahfud MD, Kaesang Pangarep - Erina Gudono, Megawati Soekarnoputri. [Kolase Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Megawati Soekarnoputri dan Mahfud MD rupanya terseret soal kasus dugaan gratifikasi jet pribadi Kaesang Pangarep. Hal ini berasal dari pernyataan Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi.

Dalam salah satu kesempatan baru-baru ini, Hasan Nasbi membela Kaesang karena memakai jet pribadi bersama istrinya, Erina Gudono ketika ke Amerika Serikat (AS). 

Lantas bagaimana pernyataan Hasan Nasbi yang membela Kaesang sampai menyeret nama Megawati dan Mahfud MD? Simak penjelasan berikut ini.

Seret Nama Megawati dan Mahfud MD

Mahfud MD berfoto bersama Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Mahfud MD berfoto bersama Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Hasan Nasbi ketika diundang dalam salah satu podcast, menyampaikan pembelaan pada Kaesang Pangarep karena memakai jet pribadi ke Amerika Serikat. Dia awalnya menegaskan Kaesang bukanlah pejabat publik. 

Baca Juga: Citra Makin Terperosok, Kecantikan Erina Gudono Tuai Perdebatan Publik: Udah Kepalang Muak

"Mas Kaesang ini bukan penjabat publik dan dia sudah dewasa dan punya hidup sendiri, punya bisnis sendiri dan dia bukan pejabat publik," kata Hasan di akun Instagram pribadinya pada Selasa (17/9/2024). 

Kemudian Hasan menyebut banyak tokoh publik yang juga menggunakan jet pribadi. Salah satunya adalah Ketua Umum PDI-P sekaligus mantan Presiden Megawati Soekarnoputri.

"Banyak pejabat publik juga menggunakan private jet. Saya nggak tahu kapan terakhir Ibu Megawati menggunakan pesawat komersil. Dari media yang kita baca, tayangan dan video yang kita lihat, Ibu Mega sering memakai private jet dalam negeri maupun luar negeri," ucap Hasan.

Menurut Hasan, posisi Megawati dengan Kaesang pun cenderung mirip. Megawati adalah seorang tokoh publik yang merupakan ibu dari Ketua DPR RI saat ini, Puan Maharani. Sama halnya ketika Kaesang adalah anak Presiden Jokowi yang masih menjabat sampai sekarang.

Baca Juga: Kaesang dan Erina Pernah Naik Jet Pribadi dengan Gang Ye pada Juli 2024, Nama Penumpang Lain Jadi Sorotan

Hasan juga mencontohkan publik figur lain menggunakan jet pribadi yakni mantan Menko Polhukam Mahfud MD yang pernah mengaku beberapa kali naik jet pribadi milik Yusuf Kalla. 

"Pak Mahfud misalnya, beliau mengakui sering naik private jet dan lebih sering naik private jet-nya (milik) Pak Jusuf Kalla. Kita bisa lihat lain-lain, tokoh publik yang masih menjabat, yang naik private jet tapi nggak heboh," ucap Hasan.

Hasan merasa ada peradilan sepihak dari media (trial by the press) karena penggunaan pesawat jet pribadi oleh Kaesang. Dia juga tak memungkiri, ada kebencian yang ditumpuk pada Kaesang.

"Saya merasa ini seperti trial by the press terhadap Mas Kaesang. Ini kalau hanya untuk Mas Kaesang kemudian mereka heboh, tapi yang lain Ibu Mega Pak Mahfud, Ibu Puan dan lain-lain, mereka nggak ambil pusing," pungkasnya.

Kaesang Klarifikasi Jet Pribadi

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep (tengah) menjawab pertanyaan jurnalis usai memberikan klarifikasi terkait jet pribadi di Gedung ACLC Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Selasa (17/9/2024). (ANTARA FOTO/Reno Esnir).
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep (tengah) menjawab pertanyaan jurnalis usai memberikan klarifikasi terkait jet pribadi di Gedung ACLC Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Selasa (17/9/2024). (ANTARA FOTO/Reno Esnir).

Publik sempat dihebohkan penggunaan jet pribadi oleh Kaesang Pangarep dan istrinya, Erina Gudono ketika perjalanan ke Amerika Serikat (AS). Penggunaan jet pribadi ini diketahui setelah Erina mengunggah sebuah foto di dalam pesawat terbang dengan jendela berbentuk oval lewat akun Instagram. 

Ketika ditelusuri, jet pribadi Kaesang itu adalah Gulfstream G650E milik perusahaan asal Singapura, Garena. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) lantas mempersilakan Kaesang datang mengklarifikasi dugaan gratifikasi. 

Kaesang juga telah menyambangi Gedung KPK di Jakarta Selatan pada Selasa (17/9/2024). Kaesang datang ke KPK atas inisiatif sendiri untuk mengklarifikasi dugaan gratifikasi, bukan karena undangan atau panggilan dari KPK. 

Dalam kesempatan itu, Kaesang mengaku hanya menumpang (nebeng) jet pribadi seorang teman. Namun Kaesang tak menjelaskan secara rinci terkait siapa sosok pemilik private jet yang dia tumpangi itu. Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini justru meminta awak media untuk mengonfirmasi lebih lanjut pada KPK.

Pihak KPK pun mengungkapkan inisial Y sebagai sosok yang diklaim ditumpangi jet pribadinya oleh Kaesang dan Erina pada 18 Agustus 2024 lalu. Namun KPK belum dapat menginformasikan secara detail terkait identitas diduga teman Kaesang yang ditumpangi untuk bertolak ke AS. KPK disebut akan mendalami lebih lanjut, termasuk siapa pemilik pesawat jet pribadi itu.

Kontributor : Trias Rohmadoni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI