Kandungan Buah Tengkawang khas Kalimantan Dalam Body Scrub Vegan: Solusi Kecantikan yang Ramah Lingkungan

Jum'at, 20 September 2024 | 11:51 WIB
Kandungan Buah Tengkawang khas Kalimantan Dalam Body Scrub Vegan: Solusi Kecantikan yang Ramah Lingkungan
Peluncuran Body Scrub Vegan dari Buah Tengkawang khas Kalimantan (Dok. Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sustainable beauty merupakan filosofi kecantikan yang mengedepankan keseimbangan antara kecantikan diri dan kelestarian lingkungan. Konsep ini mendorong kita untuk merawat diri dengan cantik, tanpa harus mengorbankan bumi.

Lebih dari sekadar tren kecantikan, sustainable beauty kini menjadi alternatif yang kian digandrungi. Gerakan ini juga didukung oleh berbagai inovasi di industri kecantikan yang kian memperkaya pilihan konsumen untuk mendapatkan produk kecantikan yang ramah lingkungan.

Salah satunya adalah kehadiran Illipe & Apricot Brightening Body Scrub, dari brand kecantikan vegan lokal Base, inovasi terbaru perawatan tubuh yang turut memberi dampak positif bagi kelestarian bumi.

Kolaborasi Bersama untuk Melestarikan Hutan di Kalimantan

Peluncuran Body Scrub Vegan dari Buah Tengkawang khas Kalimantan (Instagram)
Peluncuran Body Scrub Vegan dari Buah Tengkawang khas Kalimantan (Instagram)

Memiliki komitmen yang sama untuk kelestarian bumi, Base menggandeng Female Daily sebagai partner untuk menghadirkan Illipe & Apricot Brightening Body Scrub dengan kampanye bertajuk 'Beauty in Balance'. 

Kampanye ini bertujuan untuk menekankan kembali pentingnya memilih produk yang baik untuk kesehatan kulit, sekaligus turut berkontribusi dalam merestorasi alam.

Ratih Permata Sari, Co-Founder dan Chief Product Officer dari Base mengungkapkan pihakmya berkomitmen untuk terus menghadirkan produk-produk inovatif yang sesuai dengan kebutuhan pasar dan tren di Indonesia, namun juga memperhatikan pemilihan bahan baku yang sustainably sourced seperti illipe butter. 

"Makanya, kami senang sekali bisa bekerjasama dengan Female Daily dan Forestwise yang sama-sama berkeinginan untuk berkontribusi dalam melestarikan lingkungan," ujarnya dalam konferensi pers belum lama ini. 

Pembicaraan antara Base dengan Forestwise yang berpusat di Kalimantan tentang penggunaan illipe butter telah berlangsung sejak Oktober 2022 dan bukan tanpa alasan.

Baca Juga: Tak Cuma Merawat Kecantikan, Brand Ini Ajak Perempuan Tingkatkan Kesadaran akan Kanker Payudara

Illipe butter diperoleh dari pohon Shorea Stenoptera, atau pohon Tengkawang yang dianggap sakral oleh masyarakat Dayak dan terancam punah akibat deforestasi. Penggunaan illipe butter adalah salah satu jalan untuk melindungi pohon Shorea Stenoptera dan mencegah deforestasi lebih jauh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI