Suara.com - Gibran Rakabuming Raka pernah memberi wejangan soal tingkah laku di media sosial. Dalam masa kampanyenya bersama Prabowo Subianto, Gibran pernah meminta agar tidak ada lagi perundungan atau bullying di media sosial.
“Kalau di sosmed, ya kalau bisa jangan ada bully-an-bully-an,” ujar Gibran, seperti dilihat di klip video akun X @/BosPurwa, Kamis (19/9/2024).
“Meskipun kadang-kadang bully-an itu juga seru, karena saya memanfaatkan itu juga,” lanjut Gibran, merujuk pada beberapa ejekan di media sosial yang pernah dipakainya untuk bahan kampanye maupun branding.
Namun belakangan wejangan ini dikaitkan dengan kontroversi akun Kaskus @/fufufafa yang dimiliki oleh Gibran. Bahkan walau Gibran secara tersirat menepis isu tersebut, warganet dan beberapa pihak terkait terus berupaya menggali keterkaitan antara Gibran dengan akun @/fufufafa.
Baca Juga: Gibran Rakabuming Didesak Pakai Helm Full Face Bertemu Prabowo, Hilal Fufufafa Makin Terang
Tak heran bila akun X @/BosPurwa kemudian mengaitkan wejangan Gibran tadi dengan aktivitas @/fufufafa di linimasa Kaskus. Pasalnya akun @/fufufafa ternyata pernah terang-terangan mengejek Prabowo serta anaknya, Didit Hediprasetyo.
Lewat postingan tertanggal 17 September 2017 misalnya, akun @/fufufafa pernah menyentil calon presiden yang konon memiliki anak penyuka sesama jenis. Meski tak menyebutkan nama, sejumlah warganet menduga yang dimaksud adalah Didit Hediprasetyo karena ada profesi fashion designer yang disebutkan di situ.
“Kasihan capres yang anaknya fashion designer homo,” tulis @/fufufafa.
Kemudian di postingan pada tanggal 19 Juni 2018, akun @/fufufafa diduga mengejek Prabowo. “Istri cerai. Anak homo. Terus mau lebaran sama siapa?” tutur akun Kaskus tersebut.
Selain diduga menghina Prabowo dan Didit Hediprasetyo, akun @/fufufafa juga menggegerkan media sosial karena diduga memberi komentar tak senonoh terhadap beberapa artis perempuan, salah satunya Syahrini.
Baca Juga: Kontroversi Lagi! Ucapan Kaesang Soal Gibran Mengudeta Prabowo di 2029 Tuai Pro Kontra