Para saksi ini disebut merupakan kenalan Lolly yang kerap menerima pesan darinya dan beberapa dari mereka juga pernah membantu Lolly secara materi.
Saksi-saksi ini juga bersedia memberikan riwayat chat di Whatsapp dan media sosial lain sebagai bukti yang bisa menguatkan laporan Nikita.
Meskipun pihak Vadel mengaku bahwa laporan Nikita berisi fitnah, tetapi Nikita mengaku akan terus menempuh jalur hukum untuk memberikan efek jera.
"Ya gimana, ya dimasukin ke penjara aja biar ada efek jera. Biar jadi pelajaran untuk anak-anak muda di luar sana. Kalau masih muda main yang sesuai umurnya,” sebut Nikita Mirzani setelah diperiksa kemarin.
Kontributor : Dea Nabila