Menaksir Honor Fuji Main Film, Kini Menyesal usai Cuma Dibayar Murah dan 'Ditusuk' Oknum Kru

Rabu, 18 September 2024 | 20:42 WIB
Menaksir Honor Fuji Main Film, Kini Menyesal usai Cuma Dibayar Murah dan 'Ditusuk' Oknum Kru
Fuji. (Instagram/fuji_an)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Karier Fujianti Utami Putri memang terhitung baru sebentar, tetapi sejumlah pekerjaan sudah pernah dijajalnya. Salah satunya dengan menjadi pemeran utama di sebuah film layar lebar.

Namun Fuji mengaku menyesali keputusannya main film karena beberapa hal, misalnya bayaran yang sedikit sampai seorang oknum kru yang malah menusuknya dari belakang saat Fuji dicibir banyak warganet.

"Aku menyesal menerima pekerjaan itu, karena menurut aku ada beberapa pihaknya, yang menurut aku, agak jahat sih sama aku. Kenapa nggak dikasih tahu kalau misalnya masih agak buruk?" tutur Fuji, seperti dilihat di Instagram @/pembasmi.kehaluan.reall, Rabu (18/9/2024).

"Terus pas aku lagi dihujat, oknum itu dia malah upload story yang memvalidasi (seolah) aku nggak bener. Gila, padahal dia ngemis-ngemis loh sama aku saat itu, biar aku menerima job itu," imbuhnya.

Baca Juga: Momen Lawas Fuji Naik Private Jet Mewah Viral Lagi, Reaksinya Jadi Omongan Netizen

Padahal menurut Fuji, pekerjaan itu tidak memberinya bayaran sebanyak pekerjaannya yang lain. "Sorry, bayarannya telat. Kayak bayarannya, sorry ya, bayarannya kecil. Aku cuma cari pengalaman saat itu," kata Fuji.

Mengaku hanya mendapatkan bayaran yang kecil sebagai seorang pemain film, memang berapa honor yang diterima Fuji?

Sayangnya tidak terungkap berapa besaran bayaran Fuji untuk membintangi film remaja tersebut. Namun bisa diasumsikan bahwa bayaran proyek akting Fuji lebih kecil daripada pekerjaannya yang lain, misalnya endorse dan dari konten IG Exclusive.

Fuji. (Instagram/fuji_an)
Fuji. (Instagram/fuji_an)

Untuk diketahui, tarif endorse Fuji memang tidak bisa dipandang sebelah mata. Salah satu akun Instagram pernah membocorkan tarif endorse Fuji pada tahun 2022, yakni mencapai Rp8 juta dari satu unggahan IG Story.

Padahal saat itu jumlah pengikut Instagram Fuji adalah sekitar 11 jutaan, jauh lebih sedikit ketimbang pengikutnya pada tahun 2024.

Baca Juga: Fuji Blak-blakan Dibayar Murah dan Dihujat Saat Main Film, Oknum Ini Malah Menusuk dari Belakang

Lalu sebuah akun X juga sempat membeberkan harga endorse Fuji yang sudah mencapai Rp10 juta. Bila tarif ini benar, maka Fuji bisa mendapatkan Rp900 juta dalam sebulan apabila ada setidaknya 3 endorse sehari.

Sementara dari konten IG Exclusive-nya, pendapatan Fuji juga luar biasa fantastis. "Tiga digit," jawab Fuji di akun Instagram @/lambegosiip.

Fuji sendiri mematok tarif Rp7.500 per bulan untuk konten IG Exclusive-nya. Berdasarkan penjabaran di atas, bisa diasumsikan bahwa bayaran main film Fuji tak sebanyak pendapatannya dari endorse maupun IG Exclusive.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI