Suara.com - Kasus dugaan gratifikasi jet pribadi yang menyeret nama anak Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep hingga kini masih terus bergulir.
Terbaru, Kaesang yang sebelumnya disebut menghilang, tiba-tiba mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk mengklarifikasi dugaan tersebut.
Di tengah bergulirnya kasus itu, nama Nadya Gudono tiba-tiba menjadi sorotan warganet. Ia mencuri perhatian karena menjadi salah satu sosok yang juga ikut naik jet pribadi bersama Kaesang Pengarep dan Erina Gudono.
Tak hanya menjadi sorotan, Nadya Gudono juga sempat menjadi sasaran hujatan warganet lantaran dengan sengaja memamerkan foto saat berada di dalam jet pribadi.
Menurut berita yang beredar, keberadaan Nadya dalam pesawat jet pribadi itu karena sedang mengantarkan Erina Gudono untuk bersiap menjalani orientasi program S2 Master of Science di Fakultas Social Policy and Practice (SP2) di University of Pennsylvania (UPenn), Amerika Serikat.
Oleh sebab itu, ia juga ikut naik jet pribadi tersebut bersama Kaesang dan Erina yang ternyata menjadi masalah besar bagi dirinya.
Lantas, siapa sih sebenarnya sosok Nadya Gudono? Apakah ia memiliki hubungan khusus dengan Kaesang dan Erina?
Profil Nadya Gudono
Nadya Gudono merupakan seorang perempuan yang lahir di Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serika pada tahun 1995.
Rupanya, ia memiliki hubungan dekat dengan Erina Gudono, yakni sebagai kakak kandung.