Merujuk pada kejadian di lapangan, Erick Thohir menyebut bahwa timnya akan melakukan penyelidikan lebih lanjut demi memberikan hukuman setimpal.
“Pastinya akan dilakukan investigasi mendalam. Indikasi pertandingan yang tidak fair menjadi materi serius yang ditelaah. Pun halnya reaksi pemain yang dipastikan berubah sanksi yang berat,” ujarnya.
Bahkan, Eko Agus Sugih terancam mendapatkan sanksi larangan untuk beraktivitas di sepak bola seumur hidup.
Demi mencegah insiden serupa, PSSI akan mengirim wasit Liga 1 dan 2 untuk memimpin pertandingan di Aceh.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri