Macam-Macam Tugas Mayang saat Magang di DPR RI, Ternyata Ditempatkan di Divisi Ini

Nur Khotimah Suara.Com
Selasa, 17 September 2024 | 19:41 WIB
Macam-Macam Tugas Mayang saat Magang di DPR RI, Ternyata Ditempatkan di Divisi Ini
Mayang Lucyana Fitri. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mayang Lucyana Fitri akhirnya menceritakan kegiatan magangnya di DPR RI. Ternyata adik Vanessa Angel itu ditempatkan di dua divisi dan menjalani berbagai macam tugas setiap harinya. Seperti apa?

Cerita detail tersebut disampaikan oleh Mayang ketika menjadi bintang tamu acara "Rumpi" episode Selasa (17/9/2024). Kepada Feni Rose selaku host acara, Mayang mengaku sudah sekitar tiga minggu magang di DPR RI.

Awalnya Mayang memiliki pilihan untuk magang di Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dan DPR RI. Tapi usai berdiskusi, Mayang akhirnya memutuskan untuk magang di DPR RI.

"Direkomendasikan. Tadinya aku ada dua pilihan, aku mau di Kemenlu atau di DPR/MPR kan. Cuman aku konsultasi juga ke daddy (Doddy Sudrajat) sama Pak Bambang, 'Kayaknya bagusan di DPR aja deh kak'," cerita Mayang, dilansir pada Selasa (17/9/2024).

Baca Juga: Keterima di Kantor DPR RI vs Brand Kosmetik, Begini Adu Gaya Mayang dan Fuji saat Magang

Mayang Lucyana Fitri. (Instagram)
Mayang Lucyana Fitri. (Instagram)

Cerita Mayang kemudian membuat Feni Rose semakin penasaran. Presenter ternama itu pun mengulik lebih jauh soal divisi serta tugas Mayang selama magang di DPR RI.

"Apa saja sih yang kamu kerjakan? Di sana tuh ngapain aja?" tanya Feni Rose.

Pertanyaan Feni Rose langsung dijawab oleh Mayang dengan menjelaskan serba-serbi tentang kegiatannya selama magang di DPR RI. Ia rupanya ditempatkan di dua divisi secara bergantian, yakni Divisi Humas dan Divisi Adiministrasi Keuangan.

"Aku tuh di Divisi Humas, tapi di rolling juga, kadang di Divisi Adiministrasi Keuangan. Di Divisi Humas itu kadang aku tuh apa ya, misalnya ada kunjungan mahasiswa atau pelajar, aku yang kayak membimbing. Kadang juga jadi moderator. Latihan public speaking juga ketika rapat," jelas Mayang.

"Kalau di Administrasi Keuangan, kayak aku memonitoring biaya yang udah dibayarkan apa belum. Kayak pajak gitu lah," lanjut mahasiswi jurusan Hubungan Internasional tersebut.

Baca Juga: Bak Langit dan Bumi, Segini Perbandingan Gaji Magang Mayang Lucyana dan Biaya Endorse Fuji di Instagram

Cerita Mayang kemudian menjadi perbincangan usai dibagikan ulang oleh akun TikTok breaking_newsindonesia. Terpantau ada ratusan netizen yang memberikan komentar usai menyimak cerita Mayang saat magang di DPR RI.

"Pelan-pelan aja Mayang naiknya, pasti banyak yang dukung kamu kok. Asal positif kayak gini," kata salah satu netizen. "Mayang, semangat terus kuliahnya ya. Biar cepat selesai, jadi Sarjana yang bermanfaat untuk dunia dan akhirat," sahur yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI