Hitam Putih, Gaya Kaesang Pangarep Datangi KPK Jadi Omongan: Kayak Mau...

Husna Rahmayunita Suara.Com
Selasa, 17 September 2024 | 12:55 WIB
Hitam Putih, Gaya Kaesang Pangarep Datangi KPK Jadi Omongan: Kayak Mau...
Kaesang Pangarep [istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kaesang Pangarep akhirnya mendatangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Selasa (17/9/2024) usai kehebohan jet pribadi yang ditumpanginya bersama sang istri Erina Gudono ke Amerika Serikat.

Pada momen tersebut, Kaesang tampil rapi memakai kemeja putih dan celana panjang warna hitam. Putra bungsu Jokowi itu juga memakai sepatu PDH hitam.

Dia datang didampingi sejumlah rekannya termasuk sang kuasa hukum Nasrullah serta pengurus PSI Francine Widjojo dan Raja Juli Antoni.

Dalam penuturannya, Kaesang mengatakan bila kehadirannya ke KPK atas inisiatif sendiri bukan karena panggilan ataupun undangan. Kaesang juga menegaskan dirinya bukan penjabat maupun penyelenggara negara.

Baca Juga: Akhirnya Kaesang Sambangi Kantor KPK, Klarifikasi soal Jet Pribadi?

"Jadi hari ini, kedatangan saya ke KPK, sebagai warga negara yang baik. Saya bukan penyelenggara negara, saya bukan pejabat," ungkap Kaesang kepada awak media.

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, mendatangi Gedung ACLC KPK, Selasa (17/9/2024). (ist)
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, mendatangi Gedung ACLC KPK, Selasa (17/9/2024). (ist)

Sementara itu terkait jet pribadi yang ditumpanginya ke Amerika pada 18 Agustus 2024 lalu, diakui oleh Kaesang adalah milik temannya. Jadi, dia mengklaim hanya numpang.

"Numpang atau nebeng pesawatnya teman saya," ungkap Kaesang lalu tersenyum.

Kehadiran Kaesang ke KPK untuk klarifikasi soal jet pribadi sontak jadi bahasan. Apalagi, publik belakangan menunggu penjelasan dari suami Erina Gudono itu terkait dugaan gratifikasi.

Tak hanya itu, penampilan Kaesang yang menggunakan outfit hitam putih juga disorot selepas dibagikan oleh akun X @/Mdy_Asmara1701. Tak sedikit netizen yang justru berkomentar miring.

Baca Juga: Jokowi Minta Kisruh Kadin Diselesaikan Secara Internal: Jangan Sorong Bola Panas ke Presiden

"Kostum seragam kayak mau bagi-bagi sembako"," tulis netizen.

"Apaan nih. Ludrukan apa lagi ini? Baju putih putih? Ijin ngelus dada ya....," sahut yang lain.

Ada juga yang membahas ekspresi Kaesang nampak santai saat mendatangi KPK hingga disebut seolah tak ada rasa bersalah.

"Gayanya sok betull nih anak raja Jawa," sentil netizen.

"Gayamu sok wong penting cuk. Coba bukan anak raja gak bakal lalat-lalat kerubunngi kau cuk," kata netizen.

"Santai banget mukanya gak ada rasa takut dan bersalah, dalam hati bokap aku masih jadi raja," ungkap netizen yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI