Di usia 8 tahun, Vadel bahkan pernah menjadi finalis ajang We Dance. Kala itu ia berhasil menyabet gelar runner up pada kompetisi tersebut. Tak sampai di situ, ia bersama sang kakak juga sempat mengikuti ajang Indonesia's Got Talent pada 2022. Keduanya cukup mencuri perhatian hingha mendapat pujian dari para juri, salah satunya yaitu Reza Arap.
Selama berkecimpung di dunia dance, Vadel Badjideh juga sempat meraih beberapa penghargaan secara individu atau grup. Tercatat, Vadel pernah menjadi runner up ajang We Dance pada tahun 2012. Kemudian, bersama VLADD Vadel baru-baru ini meraih penghargaan dalam acara All Star Influencers Awards yang digelar di Malaysia.
Momen membanggakan tersebut dibagikan melalui media sosialnya. Vadel dan Bintang tampak memamerkan piala yang mereka dapatkan dari ajang penghargaan di Malaysia itu.
Jadi Profesi Vadel Badjideh, Berapa Pendapatan Penari?
Kemahiran Vadel dalam menari, diperkirakan membuat ia mendapat penghasilan yang cukup banyak. Melansir situs gajimu.com, kisaran gaji sebagian besar pekerja pada profesi penari dan koreografer mulai dari Rp2,213,701 - Rp18,693,011 per bulan.
- Penari dan koreografer biasanya menghasilkan antara Rp2,213,701 dan Rp10,483,942 bersih per bulan di awal pekerjaan.
- Setelah 5 tahun bekerja, gajinya antara Rp2,345,359 dan Rp13,396,759 per bulan untuk seminggu kerja selama 40 jam.
Pendapatan Vadel diperkirakan lebih dari itu, sebab ia juga memanfaatkan media sosial untuk mengunggah kontennya. Menurut pengakuan Vadel, ia pernah mendapat keuntungan yang fantastis dari konten yang diunggahnya saja.
Tak disangka, Vadel mengaku bisa meraup keuntungan hingga Rp150-170 juta setiap bulannya. Dari satu video yang diunggah, Vadel dapat menghasilkan jutaan likes yang apabila dinominalkan tembus sampai Rp50 juta. Keuangannya itu terus melonjak, hingga mampu membeli mobil dan memiliki berbagai bisnis.
Itu tadi informasi seputar jadi profesi penari dan pendapatan Vadel Badjideh.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Baca Juga: Pamer Selfie, Vadel Badjideh Disebut Tantang Nikita Mirzani: Deg-degan Ya