Selain Sikap, Pendidikan Gibran Rakabuming dan Mutiara Baswedan Juga Beda Jauh?

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Jum'at, 13 September 2024 | 08:26 WIB
Selain Sikap, Pendidikan Gibran Rakabuming dan Mutiara Baswedan Juga Beda Jauh?
Kolase Gibran Rakabuming dan Mutiara Baswedan. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Jokowi dan Gibran Rakabuming Raka. [Tangkapan layar]
Jokowi dan Gibran Rakabuming Raka. [Tangkapan layar]

Diketahui Gibran Rakabuming mengenyam pendidikan SD dan SMP di Solo. Setelahnya, putra Presiden Jokowi ini memutuskan pindah ke Singapura pada 2002 untuk melanjutkan studi setara SMA di Orchid Park Secondary School, Singapura.

Pria kelahiran 1 Oktober 1987 ini lantas melanjutkan kuliah ke Development Institute of Singapore (MDIS) yang kala itu bermitra dengan University of Bradford, Inggris.

Ia mengambil program studi marketing dan lulus dengan gelar Bachelor of Science with Second Class Honours Second Division atau BSc (Hons) pada 2007.

Pada Januari lalu, IPK Gibran di ijazah sempat menuai kehebohan karena disebut setara nilai IPK 2,3 di Indonesia.

Pendidikan Mutiara Baswedan

Potret Cantik Mutiara Baswedan, Putri Anies Baswedan yang Baru Lamaran. (Dok: Instagram/mutiarabaswedan)
Potret Cantik Mutiara Baswedan, Putri Anies Baswedan yang Baru Lamaran. (Dok: Instagram/mutiarabaswedan)

Lahir pada 3 Juni 1997, Mutiara diketahui mengenyam pendidikan SMA di SMA Labschool Kebayoran. Selepas itu, ia berhasil menyelesaikan studinya di salah satu kampus top di Indonesia.

Wanita yang akrab dipanggil Tia ini adalah lulusan Fakultas Hukum di Universitas Indonesia (UI). Ia menyelesaikan studinya pada tahun 2020. Namun akibat pandemi Covid-19 saat itu, membuat Tia harus melaksanakan sidang skripsinya secara virtual.

Anak pertama Anies Baswedan ini diketahui aktif dan memiliki cukup banyak prestasi selama di bangku kuliah. Contohnya menjadi perwakilan UI untuk mengikuti Harvard National Model United Nations.

Baca Juga: Video Gibran Pertama Kali Muncul ke Publik Viral Lagi, Cara Bicaranya Bikin Netizen Makin Yakin soal Fufufafa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI