Suara.com - Isu retaknya rumah tangga Paula Verhoeven dan Baim Wong semakin ramai dibahas karena keduanya semakin jarang terlihat bersama, bahkan tak pernah memposting kebersamaan di media sosial.
Di tengah santernya isu tersebut, Paula Verhoeven justru lebih menyibukkan diri dengan bekerja. Pada sebuah kesempatan, ia juga mengatakan bahwa menjadi mandiri itu penting. "Buat aku, perempuan harus mandiri itu penting sekali," ungkapnya.
Dari sikap tersebut, Paula Verhoeven justru mendapat dukungan dari netizen lantaran lebih memilih sibuk mengejar karier daripada mengumbar masalah pribadi.
Seperti diketahui, Paula Verhoeven adalah seorang selebriti yang memiliki bisnis di beberapa sektor, antara lain:
Baca Juga: Curhatan Paula Verhoeven Insecure Gegara Perkataan Baim Wong, Netizen: Sakit Hati Banget
1. PT Tiger Wong Entertainment
PT Tiger Wong Entertainment adalah perusahaan media sekaligus production house yang didirikan oleh Paula Verhoeven dan Baim Wong yang mulai beroperasi pada tahun 2020 lalu.
Perusahaan ini juga menjadi induk dari usaha mereka di bidang hiburan yang kabarnya nilai valuasi sudah menyentuh angka Rp1,5 triliun.
Pada tahun 2022, PT Tiger Wong Entertainment memperoleh suntikan dana dari Adhya Group milik Ricky Wijaya, perusahaan yang bergerak di bidang properti dan hospitality, FnB, dan industri hiburan.
Beberapa produk dari PT Tiger Wong Entertainment yang cukup dikenal seperti channel Youtube Baim Paula, YouTube Kiano La La La, dan Bapau Family.
Baca Juga: Di Tengah Isu Cerai dengan Paula Verhoeven, Baim Wong Kenang Masa-Masa sebelum Menikah
Kemudian, PT Tiger Wong Entertainment juga memproduksi serial animasi berkolaborasi dengan Lumine Studio yang salah satu produknya adalah lagu anak-anak.
Dari beberapa channel Youtube tersebut, induk dari perusahaan adalah channel Youtube Baim Paula yang pada tahun 2024 sudah memiliki total subscriber sebanyak 21 juta.
2. Beauty District Clinic
Beauty District Clinic adalah klinik kecantikan yang fokus pada perawatan kulit dengan standar dunia dan menggunakan teknologi modern yang bersertifikat sehingga aman digunakan.
Dalam sebuah unggahan di Instagram resmi @beautydistrictclinic, menampilkan bagaimana awal mula Paula Verhoeven mendirikan perusahaan kecantikan tersebut.
Menurut ceritanya, ibu 2 anak ini mendirikan Beauty District Clinic karena latar belakangnya sebagai model yang sangat memerhatikan penampilan.
Selain itu, Paula juga menuturkan jika bentuk tubuh juga menjadi alasan berdirinya perusahaan kecantikan ini.
Sejak menikah dan memiliki anak, dirinya merasa ada perubahan dalam bentuk tubuh, sehingga ia dan temannya terinspirasi mendirikan Beauty District Clinic.
“Karena kita punya visi misi yang sama, karena habis punya anak kan badan kita pasti kan lebar, nggak enak dilihat. Akhirnya dari situ, yuk kita bikin klinik kecantikan, yuk,” imbuhnya.
Selain itu, Paula juga memilih dokter-dokter pengalaman dalam menangani pasien. Salah satu syarat dokter yang dipilih adalah memiliki sertifikat dan berpengalaman lebih dari 10 tahun.
3. Fashion dan Ritel
Unit usaha Paula Verhoeven lainnya adalah bergerak di bidang fashion dan ritel yang menjual berbagai produk merchandise, salah satunya Batik Wong.
Seperti kebanyakan artis lainnya, Paula Verhoeven juga sering memanfaatkan media sosial seperti Instagram untuk mempromosikan produk-produk dari bisnisnya.
Kemudian, pada tahun 2022 Paula dan Baim juga sempat menjadi sorotan lantaran mendaftarkan merek Citayam Fashion Week (CFW) sebagai hak kekayaan intelektual (HaKI).
Namun, langkah tersebut sempat menuai kontroversi lantaran Paula dan Baim dianggap memanfaatkan viralnya CFW sehingga mereka memutuskan untuk mencabut pendaftaran HaKI.
Kontributor : Damayanti Kahyangan