Suara.com - Memberikan nutrisi terbaik adalah fondasi penting bagi kesehatan dan kebahagiaan anjing kesayangan. Namun, layaknya manusia, kebutuhan nutrisi anjing berbeda-beda tergantung usianya, ras, dan tingkat aktivitasnya.
Anak anjing yang sedang lincah-lincahnya, misalnya, membutuhkan asupan kalori dan protein yang lebih tinggi untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangannya.
Berbagai penelitian juga menekankan pentingnya DHA, sejenis asam lemak omega-3, yang berperan penting dalam perkembangan otak dan penglihatan pada anak anjing.
Beranjak dewasa, anjing membutuhkan nutrisi yang seimbang untuk menjaga kesehatan dan berat badan ideal.
Baca Juga: Youtuber Minta Robot Anjing Senilai Rp1,5 M Menggonggong, Malah Semburkan Api ke Arahnya
Sementara anjing senior, yang metabolismenya mulai melambat, membutuhkan makanan yang mudah dicerna dan mengandung nutrisi khusus untuk menjaga fungsi organ dan mengatasi masalah penuaan.
Memahami kompleksitas kebutuhan nutrisi anjing, PT. Mins Pet Indonesia (MINS PET), pemilik brand Captain Cat, meluncurkan Captain Dog di ajang Indonesia International Pet Expo (IIPE) 2024. Mereka hadir untuk menjawab kebutuhan para dog lovers akan produk makanan anjing berkualitas tinggi yang diformulasikan khusus sesuai usia, dengan harga yang terjangkau.
"Kami menyadari bahwa setiap anjing adalah individu unik dengan kebutuhan nutrisi yang berbeda-beda. Kami hadir untuk memberikan solusi praktis dan berkualitas bagi para dog lovers agar dapat memberikan yang terbaik untuk anjing kesayangan di setiap fase kehidupannya," ujar ," ujar Co-Founder PT. Mins Pet Indonesia, Ahmad Fachrur Rivai, dalam keterangannya.
Mereka menawarkan rangkaian produk dry food dan wet food dengan formulasi khusus dan varian rasa yang lezat seperti Rotisserie Beef Herbs, Lamb Selection, Premium Wagyu Beef, dan Black Chicken. Dibuat dengan kemasan fresh pack untuk menjaga kualitas produk, Captain Dog mengandung nutrisi lengkap dan seimbang, termasuk Omega 3 dan Omega 6.
Dokter Hewan, Sacaka Chasyer yang juga memberikan tips untuk memberikan dry food atau makanan kering sebagai alat bantu membersihkan kotoran yang ada di gigi anabul untuk dijadikan konsumsi harian.
Baca Juga: Revolusi Nutrisi: Dokter Spesialis Gizi Klinik Pelajari Pengaturan Pola Makan Berbasis Gen
“Karena makanan itu kan agak keras, sehingga ada mekanisme yang bergerak di area giginya”.