Suara.com - Mau punya foto KTP yang kece dan nggak malu-maluin? Berarti kamu tak boleh melewatkan tips makeup untuk foto KTP berikut ini.
Banyak orang mengeluh lantaran foto KTP yang tak bagus. Nah, jangan sampai hal ini terjadi sama kamu, ya. Buat kamu yang baru pertama kali membuat KTP, atau punya kesempatan untuk foto ulang, wajib praktikkan tips makeup berikut ini. Sstt, tips ini juga berlaku buat kamu yang hendak foto SIM atau paspor, ya.
Persiapan Kulit yang Baik adalah Kunci
Sebelum berangkat ke kelurahan untuk foto KTP, pastikan kamu melakukan langkah-langkah berikut:
Baca Juga: Fuji Pamer Ganti Foto KTP Jadi Lebih Cantik, Memangnya Boleh? Simak Penjelasannya
- Membersihkan wajah: Pastikan wajah bersih dari kotoran dan minyak sebelum memulai makeup.
- Gunakan pelembap: Kulit yang lembap akan membuat makeup lebih mudah menempel dan terlihat natural.
- Primer: Aplikasikan primer untuk menyamarkan pori-pori dan membuat makeup lebih tahan lama.
- Foundation: Pilih foundation dengan warna yang sesuai dengan warna kulit aslimu. Hindari foundation yang terlalu tebal karena bisa menimbulkan efek flashback pada foto.
- Concealer: Gunakan concealer untuk menutupi noda hitam atau bekas jerawat.
- Bedak: Pilih bedak dengan hasil akhir matte untuk menyerap minyak berlebih.
- Alis: Bentuk alis secara natural dengan pensil alis atau pomade. Jangan terlalu tebal atau tipis.
- Eyeshadow: Gunakan eyeshadow dengan warna natural seperti cokelat muda atau cokelat tua untuk mempertegas mata.
- Eyeliner: Aplikasikan eyeliner tipis-tipis untuk membuat mata terlihat lebih tajam.
- Maskara: Gunakan maskara untuk membuat bulu mata terlihat lebih lentik dan bervolume.
- Blush on: Pilih blush on dengan warna peach atau pink lembut untuk memberikan kesan pipi merona.
- Lipstik: Gunakan lipstik dengan warna nude atau pink lembut. Hindari lipstik dengan warna yang terlalu terang atau gelap.
Itulah tips makeup untuk foto KTP yang perlu kamu lakukan agar hasil fotomu kece. Dan yang tak kalah penting, jangan lupa tersenyum saat difoto agar fotomu terlihat lebih menarik.