Merumput usai Private Jet, Harga Sepatu Kaesang Diduga Lebih Tinggi dari UMK Solo

Minggu, 08 September 2024 | 21:41 WIB
Merumput usai Private Jet, Harga Sepatu Kaesang Diduga Lebih Tinggi dari UMK Solo
Kaesang Pangarep (X)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen Kaesang Pangarep yang mini soccer bareng sang kakak, Gibran Rakabuming Raka menuai sorotan. Pasalnya, Kaesang tengah ditunggu klasifikasinya terkait naik private jet. 

Diketahui Kaesang Pangarep sempat kepergok naik private jet ke Amerika Serikat bersama sang istri, Erina Gudono. Usai kontroversi tersebut, Kaesang tampak bungkam bahkan terhadap media

Memilih bungkam, Kaesang Pangarep tampak merumput di lapangan futsal di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Jumat sore, 6 September 2024. Kaesang dan Gibran main mini soccer dengan jajaran Dewan Pimpinan Pusat Partai Solidaritas Indonesia (DPP PSI).

Pada berbagai foto Kaesang mengenakan  padanan setelan jersey warna hitam, kaus kaki panjang hampir selutut, dan sepatu

Kaesang memakai sepatu berwarna hitam dengan aksen putih. Sepatu tersebut rupanya bukan sepatu biasa.

Kaesang diduga memakai sepatu dari brand asal Jepang, Mizuno.

Melansir dari laman resmi Mizuno, sepatu yang diduga dikenakan Kaesang adalah Mizono Morelia Neo III. Sepatu tersebut dibanderol dengan harga lRp 3.119.840 (harga sudah diskon 20 persen). 

Harga sepasang tersebut lebih mahal ketimbang gaji UMK Solo  Rp 2.215.482. 

Sepatu Mizuno (Istimewa)
Sepatu Mizuno (Istimewa)

Aksi Kaesang yang main mini soccer sendiri banjir kritik, salah satunya dari pegiat media sosial Jhon Sitorus.

Baca Juga: Belum Klarifikasi Kasus Jet Pribadi tapi Berani Muncul di Podcast, Kaesang Dicibir: Enak Banget jadi Anaknya Mulyono

Nantangin rakyat nih? Tidak ada rasa malu, tidak ada rasa bersalah. Kaesang dan Gibran seolah-olah bodo amat dengan kasus gratifikasi yang sedang ramai,” tulis John Sitorus di akun X miliknya, Minggu (8/9/2024) 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI