Suara.com - Sosok M Rizqi Iskandar Muda membuat kegemparan di tengah-tengah publik usai dirinya dilantik menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Jawa Tengah (DPRD Jateng) termuda.
Ia berhasil dilantik sebagai penyambung lidah rakyat Semarang di usianya yang relatif muda, yakni 22 tahun.
Ada sosok yang kehadirannya berperan besar dalam keberhasilan Rizqi sebagai seorang politisi. Sosok tersebut tak lain adalah ayah Rizqi Iskandar.
Ayah Rizqi juga diketahui ikut dilantik sebagai anggota DPRD Jateng dalam kesempatan yang sama, pada Selasa (3/9/2024) silam.
Baca Juga: Ini 3 Nama Calon Pengganti Ganjar Jadi Pj Gubernur Jateng, DPRD Ingatkan 4 Tugas Penting
Lantas, siapakah ayah Rizqi Iskandar sebenarnya?
Profil Iskandar Zulkarnain: Ayah Rizqi Iskandar yang jadi inspirasi buat sang anak
Rizqi Iskandar mendapat inspirasi untuk menjadi seorang politisi sejak dibesarkan oleh sang ayah, yakni Iskandar Zulkarnain.
Semasa kecil, Rizqi Iskandar sudah punya tekad mantap untuk menjadi seorang pemimpin negara, sebagaimana yang ia sampaikan ke wartawan, dikutip Kamis (5/8/2024).
Iskandar Zulkarnain tercatat sebagai kader Partai Gerindra. Ia diberikan kepercayaan oleh internal partai untuk menjadi Wakil Ketua anggota DPRD Jateng Fraksi Gerindra.
Baca Juga: Ganjar Tolak RKPD, Ada Anggaran Dewan Minta Tambahan Rp 92 Miliar untuk Kunker Setiap Hari
Selain itu, Iskandar Zulkarnain juga menjabat sebagai Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Jateng dari Fraksi Gerindra, sebagaimana yang tertera di laman profil media sosial Facebook resmi Gerindra cabang Jawa Tengah.
Melalui jabatannya tersebut, Iskandar Zulkarnain punya tugas besar untuk ikut serta dalam pembentukan Peraturan Daerah atau Perda agar tepat sasaran.
Terkait kesiapan sang anak sebagai anggota baru DPRD Jateng, Iskandar Zulkarnain menegaskan bahwa dirinya akan memberikan bekal yang memadai untuk berkontribusi secara aktif.
"Saya sebagai pengurus partai dan orang tua akan membina dan arahkan. Jadi DPR itu mendapat kepercayaan masyarakat, jangan sampai lupa itu. Ini regenerasi," beber Iskandar Zulkarnain ke awak media dalam kesempatan yang sama.
Berhasil antar anak menjadi politisi
Sebagai seorang orang tua, Iskandar Zulkarnain mendidik Rizqi Iskandar Muda sebagai seorang politisi yang berpendidikan tinggi.
Iskandar menyekolahkan putranya tersebut di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY). Setelah hampir menyelesaikan kuliahnya, Rizqi Iskandar akhirnya punya keberanian untuk melanjutkan karier sang ayah.
Rizqi mengaku dirinya akan fokus ke pemberdayaan generasi z yang seusia dirinya untuk bisa menghadapi arus perubahan masyarakat.
"Melihat usia saya, dan secara demografi masih gen Z, saya berharap bisa jadi jalur lintasan mereka, menyampaikan keinginan, kemauan, dan apa yang menjadi harapan mereka," jelas Rizqi.
Kontributor : Armand Ilham