Intip Bisnis Nisya Ahmad, Baru Saja Dilantik Jadi Anggota DPRD

Selasa, 03 September 2024 | 17:54 WIB
Intip Bisnis Nisya Ahmad, Baru Saja Dilantik Jadi Anggota DPRD
Potret Nisya Ahmad saat dilantik menjadi anggota DPRD Jawa Barat periode 2024-2029 (Instagram/nissyaa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Nisya Ahmad menuai sorotan publik. Ia baru saja dilantik menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat periode 2024-2029.

Nisya Ahmad dilantik menjadi anggota DPRD pada Senin (2/9/2024) menggantikan Thoriqoh Nasrullah yang mundur sebagai caleg DPRD Jabar terpilih.

Dilansir dari unggahan Instagram-nya @/nissyaa, tampak potret cantik Nisya Ahmad memakai kebaya biru saat dilantik menjadi anggota DPRD di Gedung Merdeka.

Di acara pelantikan tersebut, ibu tiga anak ini juga tampak menenteng tas Hermes berwarna cokelat yang harganya ditaksir mencapai Rp500 jutaan.

Baca Juga: Kalah Di Pileg, Mengapa Nisya Ahmad Bisa Dilantik Jadi Anggota DPRD Jabar?

"Kita dapat menganggap hidup kita terdiri dari bab-bab. Berpindah dari akhir satu ke awal yang lain bisa menjadi tantangan," tulis Nisya.

"Ambil stok seberapa jauh Anda telah datang dan apa yang telah Anda pelajari dan bersyukur kepada Tuhan untuk segala sesuatu," imbuhnya.

Potret Nisya Ahmad saat dilantik menjadi anggota DPRD Jawa Barat periode 2024-2029 (Instagram/nissyaa)
Potret Nisya Ahmad saat dilantik menjadi anggota DPRD Jawa Barat periode 2024-2029 (Instagram/nissyaa)

Dilantik menjadi anggota DPRD menggantikan rekan separtainya yang mengundurkan diri, diketahui jika Nisya Ahmad juga memiliki bisnis sendiri.

Putri kedua Amy Qanita ini menjalankan bisnis di bidang fesyen bernama NisySynaz Kaftan. Bisnis ini diketahui sudah berdiri sejak tahun 2015 silam.

Dilansir dari akun Instagram-nya @/nisysynaz, brand ini tak hanya menjual berbagai model kaftan, tapi juga mukena, blouse wanita, hingga kemeja pria.

Baca Juga: Profil Thoriqoh Nasrullah, Anggota DPRD PAN Digantikan Nisya Ahmad

Harga kaftan yang dijual oleh Nisya Ahmad sangat beragam. Ada yang Rp350 ribuan, Rp500 ribuan, Rp800 ribuan, hingga paling mahal Rp3 jutaan.

Lebih lanjut, brand ini tampaknya sudah cukup banyak dikenal publik. Terbukti, akun Instagram NisySynaz Kaftan sudah memiliki lebih dari 257 pengikut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI