Tenteng Tas Hermes saat Pelantikan, Berapa Gaji Nisya Ahmad Jadi Anggota DPRD Jabar?

Selasa, 03 September 2024 | 15:08 WIB
Tenteng Tas Hermes saat Pelantikan, Berapa Gaji Nisya Ahmad Jadi Anggota DPRD Jabar?
Nisya Ahmad. (Instagram/raffinagita1717)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nisya Ahmad akhirnya resmi dilantik menjadi anggota DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Jawa Barat menggantikan Thoriqoh Nashrullah Fitriyah.

Ada yang menyita perhatian publik dari sosok Nisya Ahmad kala itu. Sebab, politisi PAN yang juga merupakan adik Raffi Ahmad ini menenteng tas Hermes seharga setengah miliar dalam pelantikan yang digelar di Gedung Merdeka, Bandung, pada Senin (2/9/2024).

Sontak, publik penasaran dengan berapa gaji Nisya Ahmad kala ia menjabat sebagai DPRD Jabar. Berikut rincian bayaran Nisya Ahmad yang kini menyandang status 'wakil rakyat' Jawa Barat.

Gaji Nisya Ahmad sebagai wakil rakyat: Bisa buat beli tas mewah lagi

Baca Juga: Beruntungnya Nisya Ahmad Melenggang Jadi Wakil Rakyat usai Saingan Mundur, Segini Gaji yang Menanti

Gaji Nisya Ahmad sebagai anggota DPRD Jabar diatur dalam Peraturan Gubernur (Pergub) No 41 Tahun 2017 tentang Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan Anggota DPRD Jabar.

Adapun dikutip dari berkas peraturan tersebut, terungkap bahwa seorang anggota DPRD Jabar bisa mengantongi bayaran hingga Rp90 juta yang ditentukan dari posisinya.

Nisya Ahmad tenteng tas Hermes saat dilantik (Instagram)
Nisya Ahmad tenteng tas Hermes saat dilantik (Instagram)

Tak cukup di situ, Nisya Ahmad juga berhak mendapatkan berbagai tunjangan seperti uang representasi anggota DRPD senilai Rp2,25 juta per bulan.

Lalu ada uang paket senilai Rp225 ribu yang dibayarkan per bulannya dan tunjangan jabatan Rp3,62 juta.

Pergub tersebut juga menyatakan bahwa seorang anggota DPRD Jabar akan memperoleh Rp130 ribu setiap bulannya dalam bentuk tunjangan alat.

Baca Juga: Pendidikan Nisya Ahmad Adik Raffi Ahmad, Tiba-Tiba Dilantik Jadi Anggota DPRD Jabar

Nisya Ahmad bisa membeli tas mewah baru sekelas Hermes lantaran ia juga berhak mendapatkan tunjangan komunikasi intensif senilai Rp21 juta, tunjangan perumahan sebesar Rp23 juta, serta tunjangan transportasi sebesar Rp16,5 juta per bulan.

Jika ditotal, Nisya bisa mengantongi bayaran hingga ratusan juta per bulan.

Sumber kekayaan Nisya Ahmad sebelum dipilih jadi wakil rakyat

Sebelum resmi jadi anggota DPRD Jabar, Nisya Ahmad sudah terlebih dahulu menghimpun kekayaan. Sumber kekayaan Nisya Ahmad kala itu adalah dari kariernya sebagai seorang aktris.

Kakak dari Syahnaz Sadiqah ini juga piawai dalam berakting, salah satunya dengan memerankan film seperti Move On dan The Secret: Suster Ngesot Urban Legend.

Ia juga diberikan kepercayaan oleh Raffi Ahmad untuk memerankan cameo di serial web Mimpiku Jadi Nyata yang memberikan gambaran bekerja di bawah RANS Entertainment milik sang Sultan Andara.

Akhirnya setelah puas sukses menjadi seorang aktris, Nisya Ahmad memutuskan untuk banting setir ke dunia politik. Ia tergabung dalam Partai Amanat Nasional alias PAN bersama adik iparnya, Jeje Govinda.

Kontributor : Armand Ilham

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI