Suara.com - Apakah kamu salah satu pelamar CPNS 2024 yang kehabisan kuota pembelian e-meterai di toko online atau website resmi? Tenang, kamu tidak perlu khawatir sebab kamu masih bisa membeli e-meterai di Kantor Pos. Sudah tahu cara membeli dan membubuhkan e-meterai dari kantor Pos?
Kantor Pos tidak hanya melayani jasa pengiriman barang/paket, kini juga melayani pembelian meterai tempel 10.000 dan e-meterai lho. Harga e-meterai di Kantor Pos adalah Rp11.0000 per kepingnya.
Sebagian Kantor Pos melayani pembelian e-meterai beserta pembubuhan oleh petugas. Namun, jika kamu mendapati Kantor Pos yang tidak bisa melayani pembubuhan e-meterai oleh petugas, kamu bisa kok mengikuti panduan cara membubuhkan e-meterai dari Kantor Pos di artikel ini.
Cara Membeli E-Meterai di Kantor Pos
1. Datangi Kantor Pos terdekat dari tempat kamu berada;
Baca Juga: Apakah Bisa Beli E-meterai di Kantor Pos untuk CPNS 2024? Ini Cara Lengkapnya
2. Ambil nomor antrean dan tunggulah sampai nomor antreanmu dipanggil;
3. Sampaiklan keperluanmu membeli e-meterai untuk persyaratan CPNS;
4. Kamu akan diminta untuk mengisi nama lengkap, nomor HP dan alamat email aktif pada sebuah form online yang disediakan oleh petugas. Pastikan tidak salah dalam mengisi alamat email yang aktif;
5. Lakukanlah pembayaran di loket yang tersedia;
6. Setelah pembayaran berhasil, tunggu beberapa saat untuk proses pengiriman e-meterai;
Baca Juga: Update Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
7. Cek email secara berkala sampai kamu menerima email dari Pospay e-meterai.
Cara Membubuhkan e-Meterai dari kantor Pos
Setelah membeli e-meterai, sebaiknya kamu segera membubuhkan e-meterai ke dokumen yang membutuhkan e-meterai. Berikut cara membubuhkan e-meterai dari Kantpr Pos.
1. Buka email dari Pospay e-meterai
2. Klik tombol 'Lakukan Pembubuhan Sekarang' yang tertera di dalam email.
3. Masukkan kode referral yang tertera dalam email Pospay e-meterai
4. Klik tombol 'Pembubuhan'
5. Masukkan tanggal dan nomor dokumen, tetapi kamu bisa kosongkan jika tidak ada
6. Pilih tipe dokumen
7. Upload dokumen yang akan dibubuhi e-meterai. Pastikan format dokumen PDF versi minimal 1.6 dengan ukuran maksimal 25 mb
8. Atur letak posisi e-meterai di dokumen, yakni di samping tanda tangan. Pastikan e-meterai tidak bertumpukan dengan tanda tangan
9. Klik 'Bubuhkan'
10. Cek status pembubuhan dengan klik 'Riwayat Pembubuhan'
11. Tunggu sampai kolom status berwarna hijau bertuliskan 'Berhasil'
12. Unduh dokumen yang telah berhasil dibubuhkan e-meterai
Itulah cara membeli dan membubuhkan e-meterai dari kantor Pos untuk CPNS 2024. Untuk memeriksa validasi e-meterai asli atau palsu, kamu bisa mengunjungi verification.peruri.co.id/ dan mengunggah dokumen yang telah berisi e-meterai.