CPNS Kemenag 2024 Dibuka! Download Formasi PDF dan Jadwal Lengkap di Sini

Minggu, 01 September 2024 | 20:09 WIB
CPNS Kemenag 2024 Dibuka! Download Formasi PDF dan Jadwal Lengkap di Sini
CPNS Kemenag 2024 Dibuka! Download Formasi PDF dan Jadwal Lengkap di Sini (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Agama (Kemenag) menawarkan posisi PNS kepada masyarkaat. Alokasi kebutuhan CPNS di lembaga Kemenag sebanyak 20.772 orang. Adapun informasi formasi CPNS Kemenang 2024 PDF bisa kamu dapatkan di artikel ini.

Alokasi kebutuhan CPNS di lingkungan kerja Kemenag terdiri atas kebutuhan umum dan kebutuhan khusus. Dibuka juga kesempatan untuk penyandang disabilitas, putra putri dari Kalimantan, dan putra putri dari Papua. Khusus untuk putra putri dari Kalimantan akan mendapatkan penempatan khusus di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Pengumuman resmi lowongan CPNS Kemenag 2024 ini tertuang dalam Pengumuman Ketua Panitia Seleksi CASN Kemenag Nomor P-3103/SJ/B.II/KP.001/08/2024 tentang pengadaan CPNS Kemenag RI tahun anggaran 2024 tertanggal 31 Agustus 2024. Informasi selengkapnya mengenai formasi, jadwal pendaftaran, dan lain-lainnya ada di bawah ini.

Formasi CPNS Kemenag 2024

Rincian formasi CPNS Kemenag 2024 bisa diperoleh dalam file PDF Lampiran yang membahas khusus mengenai rincian formasi tersebut. Dari file tersebut dapat ditemukan bahwa formasi yang disediakan sebanyak 20.772 formasi tersebar untuk jabatan seperti berikut:
- Guru ahli pertama - Akidah Akhlaq
- Guru ahli pertama - Al-Qur'an Hadits
- Guru ahli pertama - Guru Antropologi
- Guru ahli pertama - Guru Bahasa Arab
- Guru ahli pertama - Guru Bahasa Daerah
- Guru ahli pertama - Guru Bahasa dan Sastra Indonesia
- Guru ahli pertama - Guru Bahasa Indonesia
- Guru ahli pertama - Guru Bahasa Inggris
- Guru ahli pertama - Guru Bahasa Jawa
- Guru ahli pertama - Guru Bimbingan Konseling
- Dan masih banyak lagi yang lain.

Baca Juga: Cara Cek Nomor Ijazah S1 Online untuk Daftar CPNS 2024

Link PDF Formasi CPNS Kemenag 2024

Kamu bisa download informasinya secara lengkap dengan link berikut:

- Pengumuman cpns kemenag 2024 link pdf di sini:

https://cdn.kemenag.go.id/storage/archives/pengumuman-cpns-kemenag-2024pdf.pdf

- Link pdf surat lamaran formasi CPNS Kemenag 2024 bisa didapatkan di sini:

https://cdn.kemenag.go.id/storage/archives/lampiran-1-surat-suratpdf.pdf

Baca Juga: Cara Pilih 2 Formasi CPNS 2024 yang Diincar Lengkap Tips Lolos Seleksi

- Link pdf formasi CPNS Kemenag 2024 bisa didownload di sini:

https://cdn.kemenag.go.id/storage/archives/lampiran-2-rincian-formasi-cpns-kemenag-2024pdf.pdf

- Ketiganya bisa didownload melalui link informasi berikut ini:

https://kemenag.go.id/informasi/pengumuman-cpns-kemenag-2024

Jadwal Pendaftaran CPNS Kemenag 2024

Jadwal pendaftaran dan seleksi CPNS Kemenag 2024 tahun anggaran 2024 adalah sebagai berikut:

1. Pengumuman seleksi tanggal 31 Agustus - 14 September 2024
2. Pendaftaran seleksi tanggal 1-14 September 2024
3. Seleksi administrasi tanggal 1-16 September 2024
4. Pengumuman hasil seleksi administrasi tanggal 17 September 2024
5. Konfirmasi penggunaan nilai seleksi kompetensi dasar (SKD) tanggal 18 - 28 September 2024
6. Masa sanggah tanggal 18 - 20 September 2024.
7. Jawab sanggah tanggal 18-22 September 2024
8. Pengumuman pasca masa sanggah tanggal 21 - 27 September 2024
9. Penarikan data final SKD CPNS tanggal 29 September - 1 Oktober
10. Penjadwalan SKD CPNS tanggal 2 - 8 Oktober 2024
11. Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS tanggal 9-15 Oktober 2024.
12. Pelaksanaan SKD CPNS tanggal 16 Oktober - 14 November 2024.
13. Pengolahan nilai SKD CPNS tanggal 23 Oktober - 16 November 2024.
14. Pengumuman hasil SKD CPNS 17-19 November 2024
15. Pelaksanaan SKB CPNS non CAT tanggal 20 November - 17 Desember 2024
16. Pemtaan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT tanggal 20-22 November 2024.
17. Pemilihan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh peserta seleksi tanggal 23-25 November 2024.
18. Penarikan data final SKB CPNS tanggal 26-28 November 2024
19. Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT tanggal 29 November - 3 Desember 2024
20. Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB CPNS dengan CAT tanggal 4 - 8 Desember 2024
21. Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT tanggal 9-20 Desember 2024
22. Integrasi Nilai SKD dan SKB tanggal 17 Desember 2024 - 4 Januari 2025
23. Pengumuman hasil CPNS tanggal 5 - 12 Januari 2025
24. Masa sanggah tanggal 12-15 Januari 2025.
25. Jawab sanggah tanggal 13-19 Januari 2025.

Demikian itu informasi formasi CPNS Kemenag 2024 PDF lengkap dengan jadwal pendaftarannya. Semoga bermanfaat.

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI