Perjalanan Cinta Baim Wong dan Paula Verhoeven, Rumah Tangganya Terseret di Ramalan Denny Darko

Farah Nabilla Suara.Com
Minggu, 01 September 2024 | 14:26 WIB
Perjalanan Cinta Baim Wong dan Paula Verhoeven, Rumah Tangganya Terseret di Ramalan Denny Darko
Potret Baim Wong dan Paula Verhoeven (Instagram/@paula_verhoeven)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Nama pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven kini ramai menjadi perbincangan warganet terutama di media sosial setelah nama mereka terseret ramalan Denny Darko.

Peramal yang satu ini mengatakan hasil ramalannya bahwa akan ada pasangan artis terkenal yang sesungguhnya sudah bercerai, tetapi masih terlihat mesra di hadapan publik. 

Denny Darko juga menambahkan bahwa pasangan ini tidak hanya pamer kemesraan di media sosial, tetapi juga muncul dalam berbagai kesempatan melalui program televisi, baik sendiri-sendiri ataupun bersama-sama. 

"Mereka ini sudah bercerai tapi kita enggak tahu. Kita tahunya mereka masih suami istri dan masih mesra, bahkan mereka ini masih terlihat main dan juga beraktivitas bersama keluarga mereka," ujar Denny Darko, dikutip dari unggahan @gosipnesia pada Jumat (30/08/2024).

Denny Darko (YouTube)
Denny Darko (YouTube)

Denny Darko juga menegaskan bahwa pasangan yang tengah ia bicarakan bukanlah Sarwendah dan Ruben Onsu, melainkan pasangan artis lainnya. 

Peramal yang satu ini juga membeberkan bahwa alasan pasangan ini masih bersama dan tidak mengumumkan perceraian mereka karena adanya ikatan kontrak ataupun memang sengaja untuk kebaikan bersama. 

Warganet pun ramai menebak siapa pasangan yang dimaksud oleh Denny Darko ini. Banyak yang menyebutkan nama Baim Wong dan Paula Verhoeven.

Keluarga Baim Wong dan Paula Verhoeven. (Instagram)
Keluarga Baim Wong dan Paula Verhoeven. (Instagram)

Perjalanan Asmara Baim Wong dan Paula Verhoeven

Sebelum menikah dengan Paula, Baim mengaku bahwa ia awalnya meminta bantuan salah satu teman untuk dikenalkan kepada Paula. Namun, temannya itu tidak merespon. Alhasil, Baim pun bergerak sendiri untuk mendekati Paula. 

Baca Juga: Denny Darko Sebut Ada Tersohor yang Diam-Diam Cerai, Nama Baim Wong-Paula Verhoeven Jadi Terduga

Keduanya pun mulai dekat saat Baim mengantar Paula ke lokasi syuting. Baim menunggui perempuan ini hingga ia selesai syuting. Merasa penasaran, Paula pun melakukan riset tentang sosok Baim Wong dan mencari informasi seeta berita mengenai sosok laki-laki ini. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI