Kisah Shella Selpi Lizah, Selebtok Pejuang Kanker Meninggal Dunia usai Dua Minggu Menikah

Husna Rahmayunita Suara.Com
Jum'at, 30 Agustus 2024 | 12:08 WIB
Kisah Shella Selpi Lizah, Selebtok Pejuang Kanker Meninggal Dunia usai Dua Minggu Menikah
Shella terus menjalani pengobatan. Namun ia baru menjalani operasi pada April 2022, ketika kistanya makin membesar dan ukurannya sudah mencapai 24 sentimeter.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ia sempat ke tukang urut untuk mengatasi benjolan itu. Namun,, menurut Shella, si tukang urut itu melihat ada kondisi yang tidak biasa pada benjolan itu.

“Antara hamil atau kista,” tambah Shella.

Setelah itu, Shella mengalami demam tinggi selama berhari-bari. Namun rasa penasarannya terhadap benjolan yang ada di bawah perutnya terus menyeruak.

Shella Selpi Lizah. [Instagram]
Shella Selpi Lizah. [Instagram/@appi.official]

Akhirnya ia memutuskan untuk pergi ke klinik dan melakukan USG. Dari sanalah baru terungkap dengan jelas, kalau dalam tubuh Sehlla bersemayam sebuah kista sepanjang 9 sentimeter.

“Kistanya bisa keraba karena sudah 9 sentimeter dan bisa dipegang dari luar,” ungkap Shella dengan nada terbata-bata.

Setelah itu, Shella menjalani pengobatan. Namun ia baru menjalani operasi pada April 2022, ketika kistanya makin membesar dan ukurannya sudah mencapai 24 sentimeter.

Usai operasi, Shella sempat menjalani enam sesi kemoterapi dan CT-SCAN. Namun ukuran kistanya kian hari semakin membesar, sehingga membuat penderitaan Shella semakin berat.

Menikah saat melawan kanker

Di tengah perjuangannya melawan kanker, Shella menikah dengan kekasihnya, Albi. Keduanya melangsungkan akad nikah, dua minggu sebelum Shella wafat.

Baca Juga: Berkubang di Lapangan Berlumpur Bekas Festival, Pria Ini Mengais Barang-barang Bekas dan Hasilkan Banyak Uang

Keteguhan dan kesetiaan Albi dalam mendampingi Shella turut menyita perhatian publik. Dengan segala keterbatasan yang ada, Albi terus menemi istrinya hingga maut memisahkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI