Riwayat Pendidikan Vicky Shu, Nyalon Wakil Bupati Cilacap Usai Gagal Jadi Anggota Dewan

Jum'at, 30 Agustus 2024 | 10:52 WIB
Riwayat Pendidikan Vicky Shu, Nyalon Wakil Bupati Cilacap Usai Gagal Jadi Anggota Dewan
Vicky Shu (Instagram/@vickyshu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Vicky memulai kariernya sebagai seorang model dan memenangkan posisi 10 besar finalis Miss Indonesia tahun 2007 mewakili Provinsi Jawa Tengah. Namanya pun semakin melambung setelah merilis singel berjudul Mari Bercinta.

Lama tidak muncul di layar kaca, istri Ade Imam Prabowo ini memilih mencoba peruntungan di dunia politik. Vicky Shu terjun ke politik dengan bergabung menjadi kader Partai NasDem sejak tahun 2019.

Pada Pemilu 2024, ibu dua orang anak ini maju sebagai calon legislatif. Namun, Vicky gagal menjadi anggota DPRD Jawa Tengah untuk kedua kalinya.

Kini, Vicky Shu memilih untuk pindah haluan dengan mencoba peruntungannya di Pilkada Cilacap 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI