Perkara "ipar adalah maut" juga pernah diungkit oleh Ustaz Abdul Somad di sesi ceramah yang diunggah di kanal YouTube Pelita Muslim.
Dalam video bertajuk "Wajib Hati2 dengan Ipar - Ustadz Abdul Somad, Lc MA" itu terlihat UAS yang menjelaskan tentang mahram seorang suami, baik dari hubungan darah maupun pernikahan.
"Emak saya, nenek saya ke atas, ke samping adik perempuan saya, kakak perempuan saya, anak dari adik perempuan saya itu, anak perempuannya dari adik laki-laki," kata UAS.
Kemudian mahram lainnya dari seorang suami adalah anak dan cucu. "Yang hubungan nikah, istri saya, kemudian emak mertua itu mahram, sampai mati kita nggak bisa menikahi emak mertua kita," ujar UAS melanjutkan.
"Adapun adik ipar itu tak berlaku (mahram). Makanya kata Nabi, 'Ipar itu mati'. Kenapa mati? Karena kalau ada orang selingkuh dengan orang lain, dia bisa bercerai, lalu dia nikahi (selingkuhannya). Tapi kalau sama adik ipar? Maka ipar hati-hati," tandasnya.