Suara.com - Diah Erwiany alias Hetty Perkasa, istri Jenderal (Purn.) Andika Perkasa, ikut disorot usai sang suami bakal maju dalam Pilkada Jateng 2024. Adapun suaminya ini diusung menjadi Calon Gubernur oleh partai PDI-Perjuangan.
Hetty Perkasa memang menarik perhatian, terlebih saat masih aktif sebagai Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana (KCK). Di sisi lain, ada sederet fakta menarik tentang Hetty Perkasa yang terangkum melalui lima poin berikut.
1. Anak Jenderal TNI dan Lulusan Sekolah Militer
Hetty Perkasa merupakan anak eks Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Jenderal (Purn.) AM Hendropriyono. Wanita kelahiran 7 Agustus 1971 ini diketahui lulus dari program Magister (S2) di Sekolah Tinggi Hukum Militer.
Gelar tersebut didapatkan oleh Hetty pada tahun 2018 atau saat Andika Perkasa menduduki jabatan sebagai Pangkostrad. Tak heran jika ia berjodoh dengan sang suami karena sama-sama berfokus di bidang militer.

2. Punya Sifat Tegas
Dibesarkan dalam keluarga militer, membuat Hetty memiliki pribadi yang tegas dan disiplin. Meski begitu, ia dikenal sebagai sosok yang lembut dan senang menolong. Tak heran jika dirinya seringkali dinilai baik oleh publik.
3. Namanya Ditentukan Mendadak
Ada hal menarik dari pemberian nama Hetty oleh kedua orang tuanya, Hendropriyono dan Taty. Hal tersebut diungkapkan Diaz, adik Hetty, yang menyebut ayah dan ibunya belum mempersiapkan nama saat kakaknya lahir.
Baca Juga: Pemberian SK dari Megawati untuk Airin-Ade di Banten dan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi di Jateng
Hendro dan Taty yang bingung ketika ditanya dokter pun mengambil singkatan nama keduanya, yakni Hetty. Lalu, mereka mulai memberi nama lengkap sang putri, yakni Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati Hendropriyono.