Suara.com - Seruan Peringatan Darurat yang lantang dikumandangkan di media sosial ternyata juga diikuti oleh banyak artis dan figur publik, termasuk musisi Duta Sheila on 7. Tidak sedikit masyarakat yang kemudian penasaran sebenarnya bagaimana silsilah keluarga Duta Sheila on 7, karena dikabarkan memiliki garis keturunan istimewa.
Selain turut menggaungkan Peringatan Darurat, Duta juga diketahui menuliskan doa yang sering dilafalkan oleh umat muslim agar selalu yakin bahwa Allah SWT selalu menjaga dalam segala tantangan kehidupan.
Silsilah Keluarga Duta Sheila on 7
Tidak banyak yang tahu bahwa nama lengkap dari vokalis ini adalah Akhdiyat Duta Modjo, dan dirinya lahir di Lexington, Kentucky, Amerika Serikat pada 30 April 1980 lalu. Melihat namanya, mungkin beberapa dari Anda mulai sadar bahwa silsilah keluarga Duta Sheila on 7 tidak main-main.
Baca Juga: 6 Artis Bersuara soal Peringatan Darurat Padahal Jarang Ngomongin Politik
Sang ayah bernama Dr. Ir. Hakam S Modjo Msc., dan merupakan seorang dosen di bidang penyakit tanaman di UGM yang berasal dari Sulawesi Tengah. Nama Modjo yang disematkan pada nama sang ayah dan Duta, ternyata masih terkait dengan pahlawan nasional Kiai Modjo.
Menurut pengakuan Duta, nama Modjo masih digunakan pada garis keturunan keluarganya, pada ayah, kakek, dan beberapa paman yang ia miliki. Penyematan nama ini juga adalah suatu bentuk kebanggaan dari keluarga Duta, bahwa mereka masih merupakan keturunan dari Kiai Modjo.
Lalu Siapa Kiai Modjo?
Untuk Anda yang belum mengenal, Kiai Modjo adalah seorang ulama dan tokoh militer yang menjadi orang kepercayaan Pangeran Diponegoro. Kiai Modjo masih merupakan kerabat dari Pangeran Diponegoro, dan memiliki darah keturunan Keraton Yogyakarta.
Sebagai ahli strategi, Kiai Modjo banyak dikenal di era penjajahan Belanda. Perannya yang sentral kemudian menjadi sorotan kala terjadi Perang Jawa yang meletus pada 1825 hingga 1830 lalu. Sosoknya menyandang predikat ‘jenderal perang’ dari pasukan Pangeran Diponegoro, sekaligus mengambil peran sebagai guru spiritual pahlawan nasional tersebut.
Baca Juga: Turun ke Jalan, Reza Rahadian Bersuara Lantang: Saya Hadir Sebagai Rakyat Biasa!
Kiai Modjo diketahui meninggal pada tanggal 20 Desember 1849 setelah diasingkan oleh Belanda. Beliau meninggal di daerah Tondano, Minahasa, Sulawesi Selatan.
Itu tadi sekilas tentang silsilah keluarga Duta Sheila on 7, yang ternyata masih memiliki garis keturunan pahlawan nasional dan tokoh perjuangan kemerdekaan Indonesia. Semoga berguna, dan selamat melanjutkan kegiatan Anda berikutnya!
Kontributor : I Made Rendika Ardian