Suara.com - Nikita Mirzani terang-terangan menuding Rachel Vennya sebagai biang kerok isu Azizah Salsha selingkuh. Hal itu membuat nama Nikita dan Rachel jadi bahasan.
Menurut Nikita Mirzani, Rachel Vennya yang membuat gaduh situasi dengan membongkar perselingkuhan Azizah Salsha dengan Salim Nauderer, sang mantan. Nikita menyalahkan Rachel hingga menyidirnya terlalu memanjakan Salim hingga akhirnya putus.
Bahkan Nikita Mirzani terang-terangan mengakui dirinya tak suka dengan sang selebgram yang disebutnya banyak drama.
"Udah belajar, lain kali kalo dapet laki lagi nggak usah bayar-bayarin lagi jadi kalo putus tuh nggak sakit hatinya," kata Nikita saat sesi live seperti dalam video yang ramai beredar.
"Emang nih biang keroknya si Rachel Vennya, ngGak suka gue sama Rachel Vennya kebanyakan drama," sambung ibu tiga anak tersebut.
Bersamaan dengan itu, tak sedikit yang kemudian penasaran dengan sumber penghasilan Nikita Mirzani dan Rachel Vennya yang dikenal tajir. Termasuk mengenai tarif endorse keduanya, apakah sama-sama fantastis atau terlalu jomplang? Berikut ulasannya.
Nikita Mirzani
Artis yang karib disapa Nyai ini dikenal sebagai sosok kontroversial namun juga orang tua tunggal yang bekerja keras untuk menghidupi buah hatinya. Niki sempat berujar kalau tarif endorse-nya naik hingga menembus ratusan juta untuk setiap postingan.
Itu terjadi ketika dirinya sudah tidak lagi berbuat huru-hara atau memanaskan media sosial dengan komentar-komentar pedasnya.
Baca Juga: Merasa Difitnah, Azizah Salsha laporkan Akun Penyebar Hoaks ke Bareskrim Polri
"Rame, rame alhamdulillah. Endorse-an aku sudah, kalau dulu kan cuma jutaan, kalau sekarang sekali endorse tuh bisa di atas seratus (juta)," kata dia dalam sebuah program televisi Ramadhan pada Maret 2024 lalu.
Beberapa waktu silam, Nikita Mirzani juga mengakui dirinya tak hanya mendapat sumber cuan dari endorse, tapi juga dari YouTube pribadinya yang menghasilkan Rp800 juta per tahun.
Rachel Vennya
Nama Rachel Vennya tenar sebagai selebgram sekaligus influencer di Indonesia. Ibu dua anak itu membuka kerja sama dalam bentuk endorse lewat media sosial.
Pernah viral, postingan akun X @crusiyel pada 2021 silam yang menyebut tariF endorse Rachel mencapai Rp45 juta untuk satu foto di feed Instagram, Rp12 juta untuk postingan Story hingga Rp80 juta untuk endorse dalam format video atau reels.
Selain selebgram, Rachel Vennya juga dikenal sebagai pengusaha yang memiliki beberapa gurita bisnis mulai dari kuliner, fashion hingga kosmetik.