Siapa Marie Antoinette? Trending di X Dikaitkan dengan Erina Gudono

Erina Gudono disebut mirip Marie Antoniette karena gaya hidup hedonnya di tengah kondisi politik yang panas karena Kaesang.
Suara.com - Erina Gudono mendadak viral di media media sosial setelah mengunggah kegiatannya selama berada di Amerika Serikat. Bahkan istri Kaesang Pangarep itu dinilai punya kemiripan dengan sosok Marie Antoinette.
Unggahan Erina selama di Amerika Serikat ini menuai kritik dari netizen karena kondisi politik Indonesia tengah panas membahas usia Kaesang untuk mencalonkan diri jadi kepala daerah.
Lantas siapa Marie Antoinette sehingga dikaitkan dengan Erina Gudono? Simak penjelasan berikut ini.
Siapa Marie Antoinette?
![Marie Antoinette [Tangkapan layar X]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/08/22/14025-marie-antoinette.jpg)
Sosok Marie Antoinette adalah putri bungsu dari Kaisar Romawi Suci Francis I dan Maria Theresa yang hidup pada tahun 1774-1793. Marie menikah tahun 1770 dengan anak Louis XV yang nantinya akan jadi penerus takhta kerajaan Prancis.
Baca Juga: Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga
Pernikahan ini konon sarat dengan tujuan diplomatik. Ketika sang suami naik takhta sebagai Louis XVI, maka Marie pun menjadi ratu. Louis XVI sendiri adalah raja terakhir sebelum revolusi Prancis.
Diketahui setelah menjadi Ratu, Marie disebut seringkali membuat kesalahan yang membuat rakyat Prancis marah. Belum lagi sifat sembrononya dalam mengelola keuangan, Marie jadi dikenal sebagai sosok ratu yang boros dan menghabiskan banyak uang negara hingga menimbulkan utang.
Disebutkan setelah kehilangan dua buah hatinya, Marie lebih sering pergi ke pesta untuk menghibur diri. Setelahnya, Marie juga mulai menghamburkan uang demi hal-hal yang tidak penting termasuk untuk mengubah penampilannya.
Marie sendiri diketahui senang mengoleksi gaun mewah dari kain sutra, dan harganya sangat mahal. Demi memenuhi gaya hidupnya yang hedon itu, Marie memakai uang pajak rakyat.
Erina Gudono Dinilai Mirip Marie Antoinette
![Marie Antoniette - Erina Gudono [x.com/konserfatif]](https://media.arkadia.me/v2/articles/triasrohmadoni/7zMW2vTRyHuYstytd9kEUCcP4XMUfXkq.png)
Erina Gudono dianggap terlalu mengumbar gaya hidup mewahnya di tengah rakyat yang tengah memperjuangkan keadilan dan mengawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Pilkada.
Baca Juga: Silaturahmi Lebaran ke Rumah Jokowi, Adu Glamor Selvi Ananda Vs Erina Gudono dengan Tas Mewah
Selain mengunggah jalan-jalan bersama Kaesang di kawasan elit Rodeo Drive, Erina juga asyik belanja perlengkapan bayi. Diketahui Erina tengah hamil anak pertama Kaesang.