Suara.com - Baru-baru ini anak sulung pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar Malik Ahmad berulang tahun yang ke-9. Anak dari Sultan Andara itu pun diberi kejutan. Momen itu diunggah di media sosial milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Ternyata tak hanya Rafathar saja yang di hari bahagianya diberikan kejutan oleh orang tua mereka. Anak Irfan Hakim, Chafidz Djalu Hakim juga diberikan kejutan ulang tahun pada 21 Juli 2024 lalu.
Sama-sama dari kalangan keluarga yang kaya raya, terdapat perbedaan antara Rafathar dan Djalu ketika menerima kejutan tersebut. Bahkan tak sedikit yang membanding-bandingkan keduanya.
Rafathar sendiri menerima kejutan ulang tahun di restoran milik ayahnya yang ada di Bali, Minggu (18/8/2024). Saat itu pegawai restoran tengah merayakan dan memberikan satu buah kue ultah ke Rafathar yang sedang bersama ibundanya.
"Happy Bday My Boy, si super cuek tapi perhatian," ujar Raffi Ahmad membagikan momen kejutan Rafathar yang berulang tahun.
Terlihat ekspresi Rafathar yang datar sambil terus mengunyah makanan yang ada di depannya. Bahkan kakak Rayyanza ini hanya mengernyitkan dahi yang menimbulkan banyak spekulasi dari publik.
Meski begitu, Rafathar tak lupa mengucapkan terima kasih kepada para pegawai restoran yang telah memberikannya kejutan di hari ulang tahun dia.
Berbeda dari Rafathar, Chafidz Djalu Hakim, juga diberi kejutan oleh Irfan Hakim pada Juli lalu ketika ulang tahunnya yang ke-10.
Djalu yang saat itu meminta sang ayah menyaksikannya berlatih pentas drama musikal, sengaja dibuat kesal karena Irfan Hakim tak datang. Padahal Irfan Hakim sempat berjanji untuk anaknya.
Baca Juga: Gucci vs Dolce Gabbana, Adu Mahal Kaos Rafathar dan Rayyanza saat Nyantai di Beach Club sang Ayah
Bukan tanpa alasan, Irfan sendiri harus menerima tamu dari Jogja yang sedang berada di Jakarta.