Suara.com - Angga Raka Prabowo resmi diangkat oleh Presiden Joko Widodo sebagai wakil menteri di Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) pada Senin (19/8/2024).
Profil Angga Raka Prabowo
Angga Raka Prabowo adalah politisi dari Partai Gerindra yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua Bidang Komunikasi atau Direktur Media Kampanye Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024.
Ia bergabung dengan Partai Gerindra pada tahun 2008 dan mulai terlibat dalam tim media partai tersebut pada tahun 2012. Ia adalah Sekretaris Prabowo Subianto dari tahun 2014 hingga 2017. Di Gerindra, Angga pernah menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal dan Ketua Badan Komunikasi.
Baca Juga: Sebut Mardiono Putuskan Gabung KIM Tanpa Koordinasi, Pengurus PPP: Itu Sikap Pribadinya
Angga adalah anak dari mendiang Oky Endang, yang diduga memiliki keturunan bangsawan.
Melalui unggahan di Instagram, terdapat gelar "RR" pada makam ibunya, yang diduga merupakan singkatan dari Raden Rara (Raden Roro), sebuah gelar kebangsawanan Kraton. Nama kakek Angga, Harto Yuwono, juga tercantum di makam ibunya dengan gelar kebangsawanan RM atau Raden Mas.
Berkaitan dengan pelantikan Angga, Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi menyebutkan bahwa tugas Kementerian Kominfo saat ini cukup berat.
Penunjukan Angga Raka Prabowo sebagai wakil menteri diharapkan dapat mempercepat penyelesaian berbagai tugas penting, termasuk penyusunan aturan turunan dan kelembagaan untuk pelaksanaan Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi, pemberantasan judi online, perbaikan arsitektur dan tata kelola data nasional, serta pemanfaatan kecerdasan buatan (AI) dalam pelayanan publik.
Baca Juga: Prabowo Beri Jawaban soal Upacara 17 Agustus di IKN Tahun Depan, Ini Katanya