Suara.com - Video yang memperlihatkan mendiang Bibi Ardiansyah memohon agar Doddy Sudrajat menelfon Vanessa Angel yang tengah menghadapi kasus prostitusi online kembali viral di media sosial.
Dalam video yang diposting akun TikTok @february.queen.0521, saat itu Bibi Ardiansyah tampak menjadi bintang tamu di acara Feni Rose di televisi. Ia pun terlihat begitu kecewa dengan sikap ayah Vanessa Angel yang tampak cuek saat putrinya terkena masalah.
Kakak Fuji ini bahkan membandingkan dirinya yang juga akan menjadi seorang ayah, yang akan mendukung anaknya dalam kondisi apapun dan tidak akan membongkar aib anaknya sendiri di muka umum.
"Kalau nanti kamu menjadi seorang ayah, punya anak yang mungkin pendapatnya selalu berbeda dengan kamu, apa yang akan kamu lakukan?," tanya Feni Rose seperti Suara.com kutip Jumat (16/7/2024).
"Aku jadi ayah, kalau berdasarkan agama, hukum, psikologi. Kalo menurut aku sendiru seorang ayah itu seorang pemimpin," ucap putra sulung Haji Faisal tersebut.
"Kalian dengerin semua, seorang ayah itu seorang pemimpin, pemimpin itu satu dalam agama pun gua tau gitu, lu harus ngelindungin, ngejaga keluarga lu. Mau salah, mau bener, lu jaga keluarga lu," kata dia lagi.
Apalagi menurut Bibi, jika memiliki anak perempuan, dirinya hanya bisa bergantung dengan seorang ayah yang dapat melindunginya.
"Tugas seorang ayah tuh jaga aib seorang anak gitu lho, apalagi dia perempuan. Lu jaga lah aib anak lu, lu lindungin dia, terbersit dia salah atau engga, lu belain," pungkas Bibi lagi.
Bibi menekankan jika dirinya bukan sedang menyindir Doddy Sudrajat, melainkan berbicara sesuai pengalamannya. Apalagi, dirinya sudah berusaha untuk menghubungi ayah Vanessa Angel untuk memberikan dukungan untuk putrinya.
Namun, Doddy Sudrajat terlihat sama sekali tak peduli. Padahal Vanessa Angel hanya membutuhkan dukungannya.
"Saya ngasih nomor Vanessa udah dari 2 minggu lalu. Saya udah kasih, saya sampe minta tolong, tolong ditelfon om, anak om cuma mau peluk dan cium gitu," kata dia.
"Vanesa tuh cuma perlu peluk cium doang tanpa harus ngomong apa-apa," tutupnya.