Titi DJ Bongkar Kronologi Mau Disingkirin Anang dari 3 Diva, Lalu Diganti dengan Rossa

Ruth Meliana Suara.Com
Jum'at, 16 Agustus 2024 | 13:17 WIB
Titi DJ Bongkar Kronologi Mau Disingkirin Anang dari 3 Diva, Lalu Diganti dengan Rossa
Kolase Titi DJ dan Anang Hermansyah (Instagram/ti2dj/ananghijau)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Titi DJ buka-bukaan soal pengalaman kurang menyenangkan saat persiapan konser 3 Diva pada 2006 silam. Salah satunya terkait mantan suami Kris Dayanti, Anang Hermansyah.

Kala itu, Erwin Gutawa sebagai penata musik berniat menggelar trio vokal yang terdiri dari diva ternama di Indonesia. Mereka yang dipilih adalah Kris Dayanti, Ruth Sahanaya dan Titi DJ.

Namun, masalah datang saat persiapan konser. Titi DJ hampir mundur dan sempat walk out karena kecewa dengan promosi yang tidak sesuai kesepakatan. Hal ini dibongkar Titi DJ dalam akun podcast Ferdy Element.

"Nah di 3 Diva itu, gue mau menceritakan sesuatu hal yang gue pernah ceritaian tapi cuma ke segelintir orang yang tahu. Gue hampir gak jadi ikut 3 Diva. Konser itu," cerita Tity DJ seperti dikutip Suara.com, Jumat (16/8/2024).

"Gara-gara kita udah sepakat ya, ini sorry ya Kris Dayanti dan Ruth Sahanaya, gak papa kan? Ini sebuah fakta. Karena saat itu gue sempet dijuluki Miss Walk Out," sambungnya.

Titi DJ (Instagram/ti2dj)
Titi DJ (Instagram/ti2dj)

Titi DJ merasa poster yang 3 Diva tidak sesuai kesepakatan awal. Pasalnya, Kris Dayanti, Ruth Sahanaya dan Titi DJ sudah menyepakati poster konser 3 Diva sesuai abjad.

Artinya, poster itu akan menunjukkan penyanyi 3 Diva saling berjejer, dimulai dengan nama Kris Dayanti, Ruth Sahanaya dan Titi DJ.

"Jadi kita sepakat ya nama di poster semua promosi alphabetical order (sesuai abjad). Nah gue juga sempet dijuluki Miss Alphabetical Order. Karena (kesepakatan tulisan di poster sesuai abjad) Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ. Itu udah sepakat," ungkap Titi DJ.

Namun betapa terkejutkan Titi DJ saat mendapati hasil poster tidak sesuai abjad. Foto Kris Dayanti malah ditaruh di tengah poster konser 3 Diva. Hal itu membuat Titi DJ tak terima. Terlebih warna outfit yang direncanakan jadi tidak sesuai tatanan poster.

Baca Juga: Nikah 3 Kali, Titi DJ Ceplas-ceplos Enaknya Tak Punya Suami: Bisa Oplas Sesuka Hati

"Tibalah saat pemotretan. Jadilah posternya. Kris Dayanti di tengah. Gue langsung ada yang aneh ini. Gue bilang gitu kan? Nama Kris Dayanti Ruth Sahanaya Titi DJ, tapi kok fotonya Kris Dayanti yang ditengah. Gue langsung manggil semua dong, 'Ini gak sesuai dengan kesepakatan'. Begitu gue bilang. Kok Kris Dayanti yang ditengah?" ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI