Jejak Kasus Hukum Angela Lee, Terbaru Penipuan Tas Mewah Rp3,2 M

Kamis, 15 Agustus 2024 | 19:47 WIB
Jejak Kasus Hukum Angela Lee, Terbaru Penipuan Tas Mewah Rp3,2 M
Potret Angela Lee atau yang sering disapa Barbie Jowo (Instagram/angelalee87)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selebgram Angela Lee ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penipuan dan penggelapan dengan modus jual beli tas mewah.

Ia ditangkap Polda Metro Jaya pada Kamis (15/8/2024) usai dilaporkan 2 orang berinisial EI dan FI terkait penipuan jual beli tas mewah.

Angela Lee diduga menggelapkan 15 tas mewah bermerek Hermes dan Louis Vuitton dengan total kerugian senilai Rp3,2 miliar.

"Tersangka membeli 15 tas langsung kepada korban. Ternyata hanya dibayar satu kali angsuran, padahal dari kesepakatannya ada beberapa kali pembayaran," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary.

Baca Juga: Karier Selebgram Angela Lee, Jadi Tersangka Penggelapan Tas Mewah dengan Modus Cicilan

Bukan hanya sekali, pemilik nama asli Angela Charlie ini pernah beberapa kali terjerat kasus hukum. Berikut adalah ringkasan informasinya.

Selebgram Angela Lee menjadi tersangka kasus penipuan berkedok penjualan tas mewah. (Antara)
Selebgram Angela Lee menjadi tersangka kasus penipuan berkedok penjualan tas mewah. (Antara)

1. Penipuan Tas Mewah Rp12,1 M

Angela Lee pernah terseret dalam kasus penipuan tas mewah bersama mantan suaminya yang bernama David Hardian pada tahun 2018 silam.

Pada saat itu, Angela Lee menerima uang Rp12,1 miliar untuk pembelian tas mewah. Namun, uang tersebut justru digunakan untuk membeli mobil.

Angela Lee divonis 10 bulan penjara. Beberapa barang bukti berupa mobil Jeep Rubicon dan beberapa tas mewah berhasil disita polisi.

Baca Juga: Sumber Kekayaan Angela Lee, Kini Jadi Tersangka Kasus Penipuan Jual Beli Tas Mewah

2. Terima Aliran Dana Fredy Pratama

Sosok selebgram kelahiran 14 Maret 1987 ini ikut terseret dalam persidangan kasus narkoba Fredy Pratama pada tahun 2023 lalu.

Angela Lee disebut menerima aliran dana senilai ratusan juta rupiah dari Fredy Pratama. Uang ini diterimanya dari rekan Fredy Pratama.

3. Penipuan Tas Mewah Rp3,2 M

Polda Metro Jaya pada Kamis (15/8/2024) menangkap Angela Lee terkait kasus penipuan dan penggelapan dengan modus jual beli tas mewah.

Angela Lee diduga menggelapkan lima belas tas mewah bermerek Hermes dan Louis Vuitton dengan total kerugian senilai Rp3,2 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI