Belajar dari Kisah Pilu Jovi Tampi, Ini Tanda-Tanda Tabung Gas Bocor yang Perlu Diwaspadai!

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Jum'at, 09 Agustus 2024 | 12:17 WIB
Belajar dari Kisah Pilu Jovi Tampi, Ini Tanda-Tanda Tabung Gas Bocor yang Perlu Diwaspadai!
Tanda-Tanda Tabung Gas Bocor (Kolase Instagram @pikology/Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah pilu dialami oleh seorang pria bernama Jovi Robert Jeevana Tampi atau Jovi Tampi yang harus kehilangan istri tercinta akibat insiden tabung gas bocor. Peristiwa nahas ini pun menjadi pelajaran bagi masyarakat untuk selalu berhati-hati terhadap penggunaan tabung gas. Sehingga penting, bagi kita mengenali tanda-tanda tabung gas bocor.

Melalui sebuah video yang beredar di media sosial, Jovi Tampi menceritakan peristiwa ledakan tabung gas yang membuat ia, istri, dan sang anak yang masih berusia sekitar 1 tahun mengalami luka bakar yang sangat serius.

Awal mula kejadian saat Jovi Tampi dan keluarganya yang baru pulang ibadah dari gereja mendapati regulator tabung gas di rumahnya bocor. Ia lantas mencabut regulator dari tabung gas dan berusaha menghilangkan bau gas yang menyengat dengan membuka seluruh sumber ventilasi.

Akan tetapi ada satu kesalahan yang dilakukan oleh Jovi hingga memicu terjadinya ledakan dan kebakaran di rumahnya. Atas saran sang istri, Jovi menyalakan kipas angin untuk menghilangkan bau gas yang saat itu terjebak di dalam rumah. Nahasnya ketika Jovi menyalakan kipas angin, muncul percikan api dan seketika menyebabkan ledakan.

Atas kejadian ini, membuat siapa saja harus waspada terhadap segala potensi bahaya akibat penggunaan tabung gas. Mengingat maraknya kasus kebocoran tabung gas yang mengakibatkan ledakan hingga kebakaran. Oleh sebab itu penting untuk mengenali tanda-tanda tabung gas  yang bocor agar bisa segera ditangani dengan tepat.

Tanda-Tanda Tabung Gas Bocor

Tabung gas yang bocor memiliki ciri yang khas. Merangkum dari berbagai sumber, berikut adalah tanda-tanda tabung gas bocor:

1. Ruangan Berbau Seperti Belerang

Tanda gas bocor yang pertama kali kerap dirasakan yaitu saat ruangan berbau menyengat seperti belerang. Diketahui, tabung gas untuk memasak mempunyai zat mercaptan yang bisa menghasilkan bau belerang. Aroma belerang ini cukup kuat yaitu seperti bau telur busuk.

Baca Juga: Kebakaran Hebat di Ruko Saudara Frame Mampang, Begini Kondisi 5 Korban Selamat yang Alami Luka Bakar

2. Perubahan Pada Nyala Api Kompor

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI