Gabung Gen Halilintar Lebih Dulu, Ternyata Aurel Hermansyah Pernah Beri Wejangan Begini ke Aaliyah Massaid

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:36 WIB
Gabung Gen Halilintar Lebih Dulu, Ternyata Aurel Hermansyah Pernah Beri Wejangan Begini ke Aaliyah Massaid
Aaliyah Massaid - Aurel Hermansyah - Thariq Halilintar (Instagram/aurelie.hermansyah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Semenjak menjalin hubungan dengan Thariq Halilintar, kedekatan Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah tak luput jadi perhatian. Keduanya pun semakin dekat saat persahabatan mereka akhirnya berubah menjadi hubungan saudara. 

Sebagai kakak ipar, Aurel Hermansyah rupanya sering memberikan wejangan pada Aaliyah Massaid. Khususnya, saat putri Reza Artamevia itu memutuskan menikah dengan Thariq Halilintar. 

Sebagai menantu Gen Halilintar yang lebih dulu masuk ke tengah-tengah keluarga besar tersebut, Aurel Hermansyah bahkan sempat memberikan nasihatnya pada Aaliyah Massaid agar dapat diterima dengan baik di keluarga suami mereka.

Istri Atta Halilintar itu mengatakan jika penting untuk menjadi diri sendiri saat telah menikah nanti. Aurel Hermansyah mengingatkan Aaliyah Massaid agar adik iparnya itu tidak mengubah dirinya sendiri demi bisa terlihat baik.

Baca Juga: Kocak! Aaliyah Massaid Ingin Panggilan Ini dari Anaknya Nanti, Thariq Halilintar Sampai Syok

"Dari awal aku ngomong, kita apa adanya aja. Kalau memang begini, ya begini. Maksudnya jangan pernah kita tuh berubah hanya karena bisa diterima atau pun kita berubah supaya jadi keliatannya tuh baik," ujar putri Krisdayanti ini dikutip dari akun TikTok @diari_aalthor, Rabu (7/8/2024).

Soal hijab misalnya, Aurel Hermansyah menyebut, jika Aaliyah Massaid tak mesti mengenakan hijab setelah menikah karena melihat dirinya yang melakukan hal itu lebih dulu. 

Ia menekankan jika Aaliyah Massaid tetap haru menjadi dirinya dan keputusan untuk mengenakan hijab juga harus datang dari hatinya. 

"Jadi aku bilang, yauda kamu jadi diri kamu sendiri aja. Jangan pernah terpacu kayak kamu, misalnya ngeliat kakak nih, misalnya kakk udah berjilbab. Aal belum, jangan karena aku mau kayak Kak aurel, jangan," tambah wanita 26 tahun tersebut.

Pesona Aaliyah Massaid vs Aurel Hermansyah pakai Adat Minang [Instagram]
Pesona Aaliyah Massaid vs Aurel Hermansyah pakai Adat Minang [Instagram]

"Kan aku masih muda kak, ya itu gapapa. Nanti kan ada waktunya sendiri. Jadi aku bilang kamu santai aja. Jangan dipikir apa-apa, yang penting kamu happy sama suami seneng-seneng," tutupnya.

Baca Juga: 4 Kemiripan Aurel Hermansyah dan Shindy Samuel, Ramai Disorot di Acara JFC 2024

Wejangan dari Aurel Hermansyah tersebut pun langsung menyita perhatian netizen hingga mendapatkan berbagai tanggapan.

"Mama Nur emang keren anak muda tapi pemikiran dewasa keren keren, ipar baik," kata @noo****.

"Aurel hatinya penuh keikhlasan. Buktinya hubungan Aurel sehat truz sma ipar & mertua nya. Tepat pilihan Atta. Allah angkat darjat kehidupan Atta&Aurel," ujar @it****.

"Punya ipar banyak kalo saling merangkul mah, menyenangkannnnnn, daripada punya ipar 1 biji tp gontok2an," tambah @dia**** 

"Dengerin wahai netizen yg suka ngejulid kluatlga aHHa negatif dengerin plis mereka tuh kluarga solid tauuu & saling ngedukung untung hal2 positif," ucap @bak****.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI