Bingung Cara Cek Formasi CPNS 2024? Siap-siap, Pendaftaran Segera Dibuka

Minggu, 04 Agustus 2024 | 19:52 WIB
Bingung Cara Cek Formasi CPNS 2024? Siap-siap, Pendaftaran Segera Dibuka
Bingung Cara Cek Formasi CPNS 2024? Siap-siap, Pendaftaran Segera Dibuka(freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil 2024 dibuka kembali. Kamu bisa cek informasi CPNS 2024. Kalau belum tahu cara cek informasi CPNS 2024, baca artikel ini sampai habis.

Berdasarkan rencana pemerintah, pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 dibuka pada Minggu pertama Agustus 2024. Ada tiga kementerian/lembaga yang menyerahkan usulan formasi CPNS 2024 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) pada Agustus 2024, diprioritaskan untuk CPNS. Sedangkan seleksi PPPK diproses bergantung pada kemampuan keuangan masing-masing pemerintah daerah (Pemda). Cek informasi pendaftaran CPNS 2024 terbaru mulai dari jadwalnya seperti berikut.

Jadwal Terbaru CPNS 2024

Jadwal terbaru CPNS 2024 awalnya direncanakan akan dibuka dalam tiga periode yakni bulan Maret 2024, Juni 2024, dan Agustus 2024. Namun sampai sekarang jadwal terbaru CPNS 2024 belum diumumkan.

Baca Juga: Kapan Link Pendaftaran Upacara 17 Agustus di Istana Dibuka? Ini Bocorannya!

Tanggal pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 yang sebelumnya diinformasikan akan dibuka di awal Agustus ini masih belum ada kejelasan. Salah satu cara yang bisa dilakukan oleh masyarakat untuk mengetahui update jadwal terbaru CPNS 2024 adalah dengan mengikuti sosial media resmi instansi KemenPAN-RB dan BKN. Berikut alamat sosial media mereka.

Instagram BKN : bkngoidofficial
Instagram KemenPAN-RB : kemenpanrb
Akun X BKN: BKNgoid
Akun X KemenPAN-RB: kempanrb

Cara Cek Formasi CPNS 2024

Cara cek formasi CPNS 2024 sangat mudah, yang harus kamu lakukan adalah sebagai berikut:

1. Buka situs SSCASN https://sscasn.bkn.go.id/
2. Pilih kategori pencarian. Ada empat kategori antara lain tingkat pendidikan, jurusan/program studi, instansi (bersifat opsional) dan jenis pengadaan CPNS/PPPK (bersifat opsional).
3. Setelah itu klik tombol "cari".
4. Akan tampil daftar iformasi formasi CPNS 2024 yang tersedia terdiri dari jabatan, instansi, unit kerja, jenis pengadaan, dapat dilamar disabilitas, penghasilan, dan jumlah kebutuhan.

Jumlah formasi yang dibutuhkan untuk CPNS dan PPPK 2024 rinciannya adalah sebagai berikut.

Baca Juga: Cek Nomor Greater Jakarta yang Sering Telepon, Apakah Penipuan Modus Baru?

1. Formasi untuk instansi pusat

  • Formasi untuk CPNS sebanyak 207.247.
  • Formasi untuk PPPK sebanyak 221.936.
  • Total formasi CPNS dan PPPK yang dibutuhkan untuk instansi pusat adalah 429.183.

2. Formasi untuk instansi daerah

  • Formasi untuk CPNS sebanyak 483.575.
  • Formasi untuk PPPK sebanyak 1.383.758.
  • Jumlah formasi CPNS dan PPPK yang dibutuhkan instansi daerah sebanyak 1.867.333.

3. Formasi alokasi khusus PPPK

  • Formasi khusus PPPK guru sebanyak 419.146.
  • Formasi khusus PPPK tenaga kesehatan dibutuhkan sebanyak 417.196.
  • Jumlah formasi PPPK tenaga teknis dibutuhkan sebanyak 547.416.

4. Formasi untuk fresh graduate

Fresh graduate mendapatkan kesempatan untuk memasuki lowongan CPNS. Dibuka alokasi fresh graduate sebanyak 690.822 formasi CPNS. Lowongan itu terbuka untuk menjadi dosen, guru, tenaga kesehatan, tenaga teknis seperti talenta digital dan berbagai sektor lainnya.

Demikian itu cara cek formasi CPNS 2024. Semoga bermanfaat.

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI