Suara.com - Nagita Slavina berada di Thailand beberapa hari yang lalu. Bukan untuk liburan, istri Raffi Ahmad ini pergi ke Thailand untuk urusan bisnis.
Namun, Nagita Slavina juga sempat mengunjungi pusat kuliner yang ada di Negeri Gajah Putih tersebut. Hal ini tampak melalui video di kanal YouTube Rans Entertainment.
Nagita Slavina dan beberapa karyawan mencoba beberapa kuliner khas Thailand. Meliputi thai tea hingga milk bund yang merupakan roti viral asal Thailand.
"BERBURU JAJANAN PASAR DI THAILAND SAMPE KALAP!! AKHIRNYA KETEMU LAGI SAMA MILKBUN VIRAL!!!" demikian judul video di Rans Entertaiment, dikutip Jumat (2/8/2024).

Penampilan Nagita Slavina saat berada di pusat kuliner Thailand tak luput dari sorotan publik. Pasalnya, ibu 2 anak itu tak terlihat mengenakan hijab.
Seperti diketahui, usai pulang dari beribadah haji, Nagita Slavina mengenakan pakaian yang lebih tertutup. Ia memakai hijab meskipun belum sempurna.
Menantu Amy Qanita itu tampak hanya mengenakan kemeja pink dengan lengan 3/4 yang dipadukan dengan celana hitam. Nagita Slavina juga tampak mengenakan topi dari Chanel.
Beragam komentar pro dan kontra dilontarkan netizen ketika melihat penampilan Nagita Slavina yang tak berhijab saat berada di Thailand belum lama ini.

"Yang namanya pakai hijab itu harus betul-betul dari hati dan niat. Ingat keimanan manusia kadang naik turun, yang susah itu istikamah," ujar netizen.
Baca Juga: Harga Sepeda Rafathar Anak Raffi Ahmad Fantastis Banget, Bisa Buat Tebus Laptop Lenovo
"Apapun yang dilakukan sultan mah maha benar enggak ada yang salah tentang apapun itu," sindir netizen.