Suara.com - Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar mendapatkan kejutan dari Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Keduanya mendapat kado pernikahan berupa buket uang seratus ribuan berukuran besar.
Hal ini terungkap dari video yang diunggah di kanal YouTube Atta pada Rabu (31/7/2024) berjudul "ATTA AUREL KASIH HADIAH PERNIKAHAN AALIYAH THARIQ UANG SEGUNUNG!!".
Melansir dari video ini, Atta Halilintar membeberkan apabila ia dan istri sengaja memberikan kado pernikahan berupa buket uang lantaran tak tahu apa yang sedang dibutuhkan adik dan iparnya.
"Iya ini kadonya kita udah siapin bunga, tapi kayaknya bunganya ini bunga bank. Kita kan bingung ya, dia itu hadiahnya butuhnya apa," kata Atta sambil bercanda dikutip pada Kamis (1/8/2024).
"Kayak baju nikah, tiket honeymoon, atau uang jajan buat honeymoon, atau kamar honeymoon, atau ya apalah yang dia butuh. Kalau kita beliin kan takutnya salah. Jadi kita kasih bunga aja," imbuhnya.

Namun, buket uang itu tak langsung diberikan kepada Thariq dan Aaliyah. Atta dan Aurel sempat mengerjai adik dan iparnya dengan memberikan kado pernikahan berupa bunga.
"Ini hadiah buat kamu. Hadiah pernikahan supaya pernikahan kamu selalu berbunga-bunga," kata Atta saat memberikan hadiah pernikahan berupa bunga kepada Thariq.
"Biar berwarna gitu?" tanya Thariq.
"Berwarna," jawab Atta.
Baca Juga: 4 Hari Berlalu, Aaliyah Massaid Belum Keramas Sejak Hari Pernikahannya: Katanya Nggak Boleh
"Iya karena ya kita namanya kalau menikah itu kan ibadah yang paling panjang selamanya. Jadi memang harus berwarna. Jadi harus ada biru, ungu, hijau. Jadi harus berwarna, happy," timpal Aurel.