Proyek yang dibangun di lahan pulau seluas 17 ribu hektare tersebut ditargetkan bisa menarik investasi hingga Rp381 triliun pada yahun 2080. Proyek ini diinisiasi oleh PT Makmur Elok Graha, anak perusahaan Artha Graha Network (AGN).
Dengan bisnis yang dijalankannya, tak heran bila Tomy Winata termasuk salah satu pengusaha paling berpengaruh di Indonesia. Adapun jumlah kekayaannya diperkirakan mencapai 900 juta USD atau sekitar Rp12 triliun lebih. Kini, ia membuktikan bahwa ketekunan dan kerja keras bisa membawa seseorang mencapai kesuksesan.
Meski terbilang sukses di dunia bisnis, Tomy Winata tercatat pernah terlibat kontroversi. Salah satu yang mencuat kepermukaan adalah saat Susi Pudjiastuti, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan RI, mencabut izin penangkapan ikan ilegal yang dilakukan oleh sejumlah perusahaan besar, termasuk milik Tomy. Akan tetapi dalam kasus ini, Tomy memilih tidak banyak berkomentar.
Sebelumnya, Tomy Winata juga pernah membuat heboh karena menjadi sosok pengusaha di balik terjadinya konflik Pulau Rempang. Tomy disebut rela mengeluarkan Rp1,2 triliun demi meraih konsesi pengembangan kawasan Pulau Rempang di Batam, Kepulauan Riau.
Demikian tadi bisnis Tomy Winata.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari