Dear Thariq-Aaliyah, Ini Doa dan Cara Pengantin Baru Terhindar dari Pertengkaran

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 31 Juli 2024 | 14:10 WIB
Dear Thariq-Aaliyah, Ini Doa dan Cara Pengantin Baru Terhindar dari Pertengkaran
https://www.freepik.com/free-photo/high-angle-senior-people-holding-hands_26338448.htm#fromView=search&page=1&position=3&uuid=c0097d3f-4227-4665-ab96-3bef89768eb8
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setiap pasang pengantin baru seperti Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, tentu mengharapkan rumah tangga yang damai dan jauh dari pertengkaran. Sebagai salah satu upaya mewujudkannya, jangan lupa untuk memohon kedamaian rumah tangga dengan memanjatkan doa pada Allah.

Pertengkaran memang menjad satu hal yang tidak mungkin terlepas dari kehidupan rumah tangga. Namun, dengan usaha bersama, rumah tangga seharusnya lebih banyak diisi dengan kebahagiaan.

Doa pengantin baru agar dijauhkan dari pertengkaran

Diriwayatkan oleh Tabrani, Ibu Majah, Abu Dawud, dan Ahmad, Rasulullah SAW pernah memberi nasihat pada seorang sahabat yang bertengkar dengan istrinya, berikut doanya.

Baca Juga: Tata Cara Salat Jenazah dan Doa yang Dibaca

Ilustrasi berdoa. Doa sapu jagat. [pexels/Thirdman]
Ilustrasi berdoa. Doa sapu jagat. [pexels/Thirdman]

Allaahumma a'innaa wa laa tu'in 'alainaa wanshurnaa wa laa tanshur 'alainaa wamkur lanaa wa laa tamkur 'alainaa wahdinaa wa yassiril hudaa lanaa wanshurnaa 'alaa man baghaa 'alainaa. Allaahumma taqabbal taubatanaa waghsil haubatinaa wa ajib da'watanaa wahdi quluubanaa wa saddid lisaananaa wa tsabbit hujjatanaa waslul sakhiimata qulubina."

Artinya: " Ya Allah, tolonglah kami dan jangan Kau biarkan kami, menangkanlah kami dan jangan Engkau sia-siakan kami, tunjukkanlah kami serta mudahkanlah kami menerima petunjuk-Mu dan tolonglah kami terhadap orang-orang yang menzalimi kami. Ya Allah, terimalah taubat kami, bersihkanlah kesalahan kami, kabulkanlah doa kami, tunjukkanlah hati kami, baguskan dan benarkanlah lisan kami, teguhkanlah pendirian kami, dan enyahkanlah kedengkian yang ada di hati kami."

Cara menghidari pertengkaran bagi pegantin baru

Selain dari doa, perwujudan keluarga yang harmonis tentu saja juga membutuhkan usaha. Setiap Pasang pengantin baru mungkin memiliki cara yang berbeda dalam menjauhi pertengkaran. Namun, berikut adalah beberapa cara umum yang bisa Anda lakukan.

  • Selalu melihat pasangan sebagai sahabat dalam menjalani hidup yang setara. Ingatlah bahwa suami dan istri sama-sama memiliki kewajiban dan hak masing-masing.
  • Sama-sama berusaha menjadi pribadi yang lebih baik di mata Allah. Jangan ragu untuk mengingatkan dan menerima saran dari pasangan.
  • Gunakan permasalahan sebagai cara belajar untuk membangun rumah tangga yang lebih baik.

Demikian informasi mengenai doa dan upaya pengantin baru agar dijauhkan dari pertengkaran, semoga membantu.

Baca Juga: Terhindar dari Siksa Neraka, Amalkan Doa Sapu Jagat Arab dan Latin Ini!

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI