Berkelas, Pertanyaan Ibu Erina Gudono ke Kaesang Saat Mau Lamar Putrinya

Ruth Meliana Suara.Com
Selasa, 30 Juli 2024 | 17:19 WIB
Berkelas, Pertanyaan Ibu Erina Gudono ke Kaesang Saat Mau Lamar Putrinya
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono (Instagram/erinagudono)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Erina Gudono tengah berbahagia karena baru saja diterima S2 di University of Pennsylvania, Amerika Serikat. Istri Kaesang Pangarep ini menceritakan perjuangannya bisa menembus kampus top Ivy League.

Diterimanya Erina di UPenn ternyata tidak lepas dari peran keluargnya. Adik ipar Gibran Rakabuming Raka ini memang berasal dari keluarga akademisi yang mengutamakan pendidikan.

Almarhum ayah Erina yang bernama Gudono adalah Guru Besar Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) Universitas Gadjah Mada (UGM). Sang ayah juga sempat menempuh pendidikan S3 di Temple University, Pennsylvania.

Erina pun lahir di Pennsylvania saat orang tuanya sedang menempuh pendidikan di AS. Maka tak heran jika sekarang menantu Presiden Jokowi ini berniat kembali ke Pennsylvania bersama Kaesang untuk melanjutkan pendidikan S2.

Baca Juga: Beda Jurusan Erina Gudono vs Elon Musk di University of Pennsylvania

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono (Instagram/erinagudono)
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono (Instagram/erinagudono)

Erina pun dijadwalkan akan memulai kuliah Magister of Science di Fakultas Social Policy and Practice (SP2) UPenn bulan depan.

Melalui akun Instagram Story, Erina mengungkap bahwa sang suami mendukung penuh keinginannya untuk S2. Erina lantas menceritakan jika sebelum menikahi Kaesang, ia sudah mengungkap keinginannya untuk lanjut S2.

"Mas Kaesang (penyemangat) nomor 1, sama orang tuaku juga. Dulu sebelum nikah, waktu dia propose (lamar) aku, hal yang aku tanya, 'Gimana pendapatnya kalau aku sekolah lagi?' Katanya dia support banget bahkan kalau misal sanggup sampai S3 pun ngga apa-apa," cerita Erina seperti dikutip Suara.com, Selasa (30/7/2024).

Erina juga mengungkap sang ibu, Sofiatun Gudono, turut menanyakan terkait nasib pendidikannya ke Kaesang. Momen ini terjadi saat Kaesang datang ke rumahnya dan membahas terkait pernikahan.

"Mama aku pun tanya hal yang sama ke dia waktu pertama ke rumahku untuk bahas nikah. Setelah nikah, dia selalu bilang pengen bawa anak kita lihat ibunya wisuda S2," ungkap Erina.

Baca Juga: Kaesang Nyatakan Temani Erina Gudono Kuliah S2 di Amerika, Bakal Tinggalkan Politik Tanah Air?

Erina Gudono menceritakan perjuangannya keterima S2 (Instagram/erinagudono)
Erina Gudono menceritakan perjuangannya keterima S2 (Instagram/erinagudono)

Menurutnya, Kaesang sangat mendukung penuh ambisinya untuk menempuh pendidikan setinggi mungkin. Erina pun mengaku mantap memilih University of Pennsylvania karena jadwalnya sesuai dengan kondisinya yang sedang hamil.

"Tiga bulan setelah nikah (2023) aku udah langsung persiapan kuliah lagi. 2023 akhir aku udah selesai apply (S2)," tulis Erina.

"Mas Kaesang juga nggak pernah membatasi aku, tapi karena aku hamil jadi aku inisiatif cari program dan kampus yang lebih enak dan pendek durasinya," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI