Harus Kamu Coba, Ini 7 Lipstik Merah Paling Ikonis Sepanjang Masa

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 29 Juli 2024 | 17:36 WIB
Harus Kamu Coba, Ini 7 Lipstik Merah Paling Ikonis Sepanjang Masa
Ilustrasi lipstik merah. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Merah adalah warna klasik lipstik yang tak lekang oleh waktu. Lipstik merah telah menjadi simbol kecantikan, kekuatan, dan kepercayaan diri bagi para perempuan di seluruh dunia. Lipstik merah yang berani ini tak hanya menjadi sekadar riasan, tetapi juga menjadi bagian dari sejarah mode dan budaya pop. Mari cari tahu deretan lipstik merah paling ikonis sepanjang masa.

Penggunaan lipstik merah dapat ditelusuri kembali ke zaman Mesir Kuno, di mana wanita menggunakan campuran serangga kumbang, mineral, dan lemak hewan untuk menciptakan warna bibir yang mencolok. Sejak saat itu, lipstik merah terus berevolusi. Dan inilah 7 lipstik merah paling ikonis sepanjang masa yang harus kamu coba setidaknya sekali seumur hidup.

1. Dior Rouge Lipstick 999

Dior Rouge Lipstick 999. (Dior)
Dior Rouge Lipstick 999. (Dior)

Rouge Dior, lipstik khas karya Christian Dior, memiliki warna merah ikonis, yaitu 999, yang dikenal mampu memberikan statement dalam penampilan. Lipstik merah ini pertama kali dipakai oleh model runway Dior di tahun 1947 dan langsung digilai para perempuan di seluruh dunia sampai saat ini. Lipstik ini memiliki pilihan tekstur formula matte, satin, dan balm.

Baca Juga: Pergi ke Nikahan Keponakan, Lipstik Ungu Iriana Jokowi Bikin Salfok Netizen

Harga: Rp800.000

2. Chanel Rouge Allure Luminous Intense Lip Colour 99 Pirate

Chanel Rouge Allure Luminous Intense Lip Colour 99 Pirate (Chanel)
Chanel Rouge Allure Luminous Intense Lip Colour 99 Pirate (Chanel)

Jika kamu tak begitu suka dengan warna lipstik merah terang, produk dari Chanel ini bisa jadi pilihan. Chanel menawarkan lipstik warna merah yang gelap, yaitu 99 Pirate, yang menjadi favorit makeup artist, selebriti, serta beauty editor. Warnanya diklaim cocok untuk semua kulit dan tidak membuat bibir kering.

Harga: Rp780.000

3. Nars Velvet Matte Lipstick Pencil Dragon Girl

Baca Juga: Berburu Lipstik hingga Skin Care di Hari Terakhir Jakarta X Beauty 2024

Taylor Swift dan Nars Velvet Matte Lipstick Pencil Dragon Girl (istimewa)
Taylor Swift dan Nars Velvet Matte Lipstick Pencil Dragon Girl (istimewa)

Inilah salah satu lipstik favorit Taylor Swift karena warna merahnya yang memancarkan kesan berani. Bagian ujung pensilnya sangat mudah diaplikasikan, dan warnanya juga pigmented hanya dalam sekali pulasan. Bagian terbaiknya adalah, pulasan lipstik ini memberikan hasil akhir velvet matte pada bibir yang tak membuat kering, serta tahan lama hingga seharian.

Harga: Rp400.000

4. MAC Cosmetics Lipstick Matte Ruby Woo

MAC Cosmetics Lipstick Matte Ruby Woo. (MAC)
MAC Cosmetics Lipstick Matte Ruby Woo. (MAC)

Sejak diluncurkan pertama kali tahun 1999, lipstik ini menjadi favorit sejumlah makeup artist, beauty editor, dan selebriti—termasuk Rihanna. Lipstik merah ini memberikan nuansa warna merah yang paling cerah dengan undertone biru yang membuatnya jadi lebih seimbang antara kesan warm maupun cool. Itu sebabnya, lipstik ini cocok untuk semua warna kulit. Saat dipulaskan, lipstik dengan undertone biru seperti ini bahkan bisa membuat gigi tampak lebih putih.

Harga: Rp686.000

5. Stila Stay All Day Liquid Lipstick Beso

Stila Stay All Day Liquid Lipstick Beso. (Stila)
Stila Stay All Day Liquid Lipstick Beso. (Stila)

Lipstik merah yang satu ini telah memperoleh ribuan review bernada pujian di Sephora. Dengan tekstur cair, lipstik ini memiliki pigmentasi tinggi dengan ketahan lama yang baik tanpa ada efek smudge pada bibir.

Harga: Rp390.000

6. Maybelline New York Color Sensational Made for All Lipstick Ruby for Me

Maybelline New York Color Sensational Made for All Lipstick Ruby for Me. (Maybelline)
Maybelline New York Color Sensational Made for All Lipstick Ruby for Me. (Maybelline)

Dengan harga terjangkau, lipstik warna merah ruby ini telah dicoba oleh 50 perempuan dengan warna kulit yang berbeda. Dan yang mengekutkan, warna lipstik ini terlihat bagus di semua warna kulit perempuan. Buat kamu yang menyukai tekstur creamy, lipstik ini terasa seperti butter saat dipulas di bibir.

Harga: Rp121.000

7. Revlon Super Lustrous Cream Lipstick Fire & Ice

Revlon Super Lustrous Cream Lipstick Fire & Ice. (Revlon)
Revlon Super Lustrous Cream Lipstick Fire & Ice. (Revlon)

Lipstik ini sudah dirilis sejak tahun 1952, dan tetap menjadi best-seller hingag saat ini. Semua berkat kandungan vitamin E serta formula ultra-creamy yang nyaman di bibir. Lipstik merah ini memiliki warna netral, yaitu merah muda sedang dengan hasil akhir krem yang kemudian menjadi favorit para perempuan.

Harga: Rp250.000

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI