Suara.com - Istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono mengumumkan rencananya untuk melanjutkan pendidikan S2 di Amerika Serikat. Melalui unggahan di Instagram @erinagudono, menantu Presiden Jokowi ini mengungkap kebahagiaannya setelah mendapatkan beasiswa di University of Pennsylvania pada awal tahun 2024 lalu.
"Alhamdulillah tahun lalu aku daftar dan diterima di beberapa program S2 dan setelah menimbang banyak faktor, insha Allah aku akan kuliah mulai bulan depan di UPenn. Kampus juga memberikan aku beasiswa untuk S2 ini." tulis Erina dalam captionnya.
Kebahagiaan juga diungkapkan suami Erina, Kaesang Pangarep. Kaesang juga mengunggah foto sang istri yang sedang memegang beberapa surat penerimaan S2 dari kampus ternama di dunia.
"Adekku sayang tercinta, Mas sangat bangga dan bahagia awal tahun ini adek diterima di School of Social & Practice di University of Pennsylvania, kampus ivy league tempat tokoh tokoh seperti Elon Musk, Warren Buffett, Donald Trump pernah sekolah," tulis Kaesang dengan caption manisnya.
Keberhasilan Erina dalam menembus ujian masuk S2 di universitas ternama dunia ini menuai banyak pujian dari warganet.
Erina Gudono disebut-sebut menjadi mantu dengan pendidikan paling mentereng di antara dua menantu Jokowi lainnya, yaitu Selvi Ananda dan Bobby Nasution.
Lalu, apa saja gelar akademik yang pernah diraih oleh ketiga menantu Presiden Jokowi ini? Simak inilah selengkapnya.
Gelar akademik Selvi Ananda

Putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka menikah dengan mantan Putri Solo, Selvi Ananda pada tahun 2015 lalu. Sejak saat itu, sosok Selvi pun kerap disoroti publik.
Baca Juga: Riwayat Pendidikan Erina Gudono, Istri Kaesang Raih Beasiswa S2 di Amerika Serikat
Selvi sendiri diketahui merupakan alumni dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Adi Unggul Bhirawa Surakarta angkatan 2007. Selvi pun mengambil studi Akuntansi dan meraih gelar sarjana Akuntansi di tahun 2011.