"Mama nur love you pesona mama muda cantik banget masyaAllah," tambah @tri****.
Seperti diketahui, akad nikah Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid berjalan khidmat dan lancar. Pernikahan juga disaksikan oleh dua tokoh penting yang bertugas menjadi saksi yakni Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dan Ketua MPR RI, Bambang Seosatyo.
Thariq Halilintar memberikan mahar untuk Aaliyah Massaid berupa uang tunai senilai Rp 26.072.024 atau dua puluh enam juta tujuh puluh dua ribu dua puluh empat rupiah.
"Ananda Muhammad Thariq Halilintar bin Halilintar Anofial Asmid, saya nikahkan dan saya kawinkan anak dari almarhum kakak saya, Aaliyah Annisa Jeffar Massaid binti Raden Pandji Chandra Pratomo Samiadji, dengan mas kawin berupa Rp26.072.024, tunai," kata wali nikah Aaliyah, Mudjie Massaid.
"Saya terima nikah dan kawinnya Aaliyah Annisa Jeffar Massaid binti Raden Pandji Chandra Pratomo Samiadji dengan mas kawin tersebut, tunai," jawab Thariq Halilintar dengan satu tarikan napas.